Jakarta, MINA – Kementerian Agama (Kemenag) RI akan mensusun naskah khutbah Jumat terkait bahaya judi online Desember 2024. Hal tersebut karena Fenomena judi online kian marak dan meresahkan masyarakat.
Tim Standar Mutu Buku Umum Keagamaan akan bekerja sama dengan akademisi, praktisi sosial, dan ulama agar naskah itu dapat digunakan pada awal Januari mendatang.
Dirjen Bimas Islam, Kamaruddin Amin saat membuka acara Kepustakaan Islam Award (KIA) 2024, Jumat (22/11), demikian keterangan yang diterima MINA, Ahad (24/11).
Kamaruddin mengatakan, naskah khutbah yang disiapkan akan diunggah ke platform Elektronik Literasi Pustaka Keagamaan Islam (Elipski), sebab, banyak penceramah dan masyarakat yang mengunduh naskah keagamaan dari platform tersebut.
Baca Juga: Rakor Haji untuk Maksimalkan Penyelenggaraan Tahun Depan
“Naskah-naskah keagamaan yang diunggah di Elipski banyak diunduh oleh penceramah dan masyarakat. Karenanya, platform ini bakal efektif digunakan agar pesan terkait bahaya judi online dapat tersebar luas,” katanya.
Sementara itu, Kasubdit Kepustakaan Islam, Nur Rahmawati mengungkapkan, naskah khotbah terkait judi online akan disusun pada Desember 2024.
“Kami berencana menyediakan sekitar 3-4 judul khotbah mengenai judi online yang bisa diakses oleh para penceramah, penghulu, penyuluh agama, bahkan masyarakat,” ungkapnya.
Selain itu, Kemenag juga berencana menyiapkan naskah khutbah Jumat untuk outlook 2025 yang relevan dengan isu-isu terkini. Untuk mendukung penulisan naskah khutbah dan Kemenag akan menggelar Coaching Clinic Penulisan Naskah Khotbah Jumat pada 2025.
Baca Juga: Menag Ajak Ribuan Jamaah Umrah Doakan Kemajuan Indonesia dan Perjuangan Palestina
“Temanya menyesuaikan dengan isu-isu yang berkembang dalam kalender Hijriah. Setiap bulan, kami akan menyiapkan 4-5 judul khotbah yang dapat diunduh di Elipski dan digunakan oleh para khatib,” ujarnya.
Melalui berbagai upaya tersebut, kata Nur Rahmawati, Kemenag dapat menciptakan kesadaran dan mencegah penyebaran praktik judi online yang semakin meresahkan.
“Semoga naskah khotbah yang disiapkan bisa menjadi salah satu instrumen efektif dalam mengatasi permasalahan sosial ini,” tandasnya. []
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Wali Santri Ponpes Al-Fatah Samarinda Serahkan Donasi Pembangunan RSIA di Gaza