Lawan Islamofobia, Muslimah Inggris Produksi Mainan Anak Muslim

London, 27 Muharram 1438/28 Oktober 2016 (MINA) – Seorang memproduksi beberapa mainan anak Islami dan menjualnya dalam rangka mengenalkan Islam lebih baik di negaranya.

Nazia Nasreen (31), ibu dari dua anak, membuat mainan unik seperti boneka barbie yang diberi kerudung dan dikenal sebagai ‘Hijarbie’, menjadi perbincangan ramai di dunia maya.

Selain itu, wanita asal Brimingham ini juga membuat sajadah anak-anak dengan berbagai macam gambar dan kartu Al-Quran bertuliskan Arab, dengan blok huruf Arab, Daily Mail melaporkan.

“Banyak kali anak-anak belajar hal-hal yang salah dan di sanalah faham ekstrimisme masuk, Jika anak-anak diberikan pendidikan dan alat raga permainan yang tepat sejak muda, kita masih bisa menanamkan nilai Islami dalam diri mereka,” katanya menjelaskan.

Untuk mencari pasar yang lebih luas, Nazia juga mendirikan toko online yang disebut media lokal sebagai toko mainan online Islami pertama di Inggris.

Nazia bergabung dalam sebuah kelompok pengusaha yang populer di Inggris, ‘Muslim Mumpreneurs’, yang di dalamnya memiliki anggota seperti pemenang Bake Off Nadiya Hussain.

Nazia kini sudah menjual lebih dari 200 mainan, dan dalam setahun omsetnya sudah mencapai lebih dari 400 juta rupiah (£30,000).

Sejauh ini Nazia sudah melakukan penjualan di Inggris dan AS. Wanita muda ini juga mengikuti pameran pengusaha Muslim terbesar di Manchester pekan ini.(T/R04/P2)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Wartawan: Rudi Hendrik

Editor: Ismet Rauf

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.