Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ledakan di Teheran ‘Aktivitas Pertahanan’ Tembak Jatuh Target Musuh

Rudi Hendrik Editor : Arif R - Sabtu, 26 Oktober 2024 - 11:10 WIB

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 11:10 WIB

43 Views

Ibu kota Teheran terpantau normal pada Sabtu pagi, 26 Oktober 2024. (Foto: Press TV)

Teheran, MINA – Suara ledakan keras yang terdengar di sekitar Teheran, ibu kota Iran, disebabkan oleh aktivitas sistem pertahanan udara negara tersebut yang menembak jatuh target musuh di udara, menurut sumber keamanan Iran.

Kantor berita resmi Iran, IRNA, yang mengutip sumber keamanan mengatakan pada Sabtu pagi (26/10), beberapa suara yang terdengar di Ibu Kota disebabkan oleh “aktivitas pertahanan di Teheran, dan pertahanan udara berhasil selama insiden ini.”

Kantor berita tersebut mengatakan, tidak ada laporan insiden yang memerlukan bantuan dan situasi di Bandara Internasional Mehrabad dan Bandara Internasional Imam Khomeini “normal.”

IRNA mengatakan, pertahanan udara Iran “berhasil menembak jatuh target musuh di wilayah udara sekitar Provinsi Teheran.”

Baca Juga: Di Forum Parlemen OKI, Parlemen Gambia Serukan Pendidikan Islam dan Representasi Perempuan

Rekaman yang dibagikan secara daring menangkap apa yang tampak seperti intersepsi di atas ibu kota Iran.

Kantor Berita Tasnim melaporkan pada Sabtu pagi bahwa situasi normal di Bandara Internasional Imam Khomeini dan Bandara Mehrabad.

Tidak ada serangan rudal atau benturan yang terjadi di pusat militer Korps Garda Revolusi Islam (IRGC) di barat dan barat daya Teheran, kantor berita tersebut melaporkan.

Suara yang terdengar terkait dengan pertahanan udara tentara yang terlibat dalam aksi militer Israel di tiga wilayah di sekitar Teheran. []

Baca Juga: Yaman Kembali Luncurkan Rudal Balistik ke Bandara Israel

Mi’raj News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda