Yerusalem, MINA – Sebuah ledakan terjadi di pangkalan militer Israel, Mishor Adumim, di dekat pemukiman Ma’ale Adumim timur Yerusalem, Tepi Barat, mengakibatkan dua tentara Israel terluka, pada Selasa (18/1).
Pendudukan mengatakan, dua tentaranya dari Unit Penyamaran Dovdivan terluka dan dibawa untuk perawatan di rumah sakit. Quds Press melaporkan.
Ledakan itu terjadi beberapa kilometer dari kamp tentara, lokasi dua perwira tewas, pada Rabu malam lalu. Ketika mereka salinb tembak menyusul kesalahan identifikasi.
Komandan Komando Pusat tentara Israel, Yehuda Fox, mengatakan sehari setelah insiden itu, “Tewasnya dua perwira dari unit Egoz di Lembah Yordan terjadi setelah dua pasukan militer meninggalkan kamp militer tanpa koordinasi, untuk mencari peralatan militer yang dicuri. Tidak diketahui siapa yang menembak lebih dulu.
Baca Juga: Puluhan Ekstremis Yahudi Serang Komandan IDF di Tepi Barat
Ledakan di pangkalan militer itu sedang diselidiki. (T/RS2/P1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Tentara Israel Cemas Jumlah Kematian Prajurit Brigade Golani Terus Meningkat