Jakarta, MINA – Memperingati ulang tahun ke-51, Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) menyelenggarakan perhelatan akbar Penganugerahan LIPI Sarwono Award XVII dan Sarwono Prawirohardjo Memorial Lecture (SML) XVIII Tahun 2018.
Anugerah LIPI Sarwono Award XVII diberikan kepada Prof. Dr. Daniel Murdiyarso, seorang pakar bidang perubahan iklim dan lingkungan dari Institut Pertanian Bogor (IPB).
Sedangkan, perhelatan SML XVIII memberikan tempat terhormat bagi Dr. Ir. Mochamad Basuki Hadimuljono, M.Sc., Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) untuk memberikan orasi ilmiah.
“Kegiatan ini terselenggara setiap tahun untuk memperingati ulang tahun dan juga bentuk penghormatan atas jasa almarhum Sarwono Prawirohardjo sebagai Bapak Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia sekaligus Kepala LIPI yang pertama,” kata Kepala LIPI, Laksana Tri Handoko di Jakarta, Kamis (23/8).
Baca Juga: Shuling Kota Sabang, Ustaz Arif Ramdan Ajak Jamaah Peduli Masjid Al-Aqsa
Handoko melanjutkan, pemberiaan anugerah LIPI Sarwono Award XVII dan penyelenggaraan SML XVIII didasari oleh pertimbangan bahwa LIPI sebagai lembaga keilmuan terbesar sudah seharusnya menyelenggarakan kegiatan keilmuan yang cerdas dan bergengsi dalam merayakan ulang tahunnya.
“Wujud nyata dari hal itu adalah pemberian penghargaan khusus dan orasi ilmiah bagi para sosok ilmuwan yang berkontribusi besar bagi pengembangan ilmu pengetahuan di Indonesia,” tekannya.
Penganugerahan LIPI Sarwono Award merupakan penghargaan kepada perorangan yang telah menunjukkan prestasi luar biasa dalam ilmu pengetahuan, kebudayaan, dan kemanusiaan.
“Ini penganugerahan ke 17 kalinya sejak 2002,” katanya.
Baca Juga: Kumpulan Khutbah Jumat tentang Bahaya Judi Online Dikebut
Penghargaan ini diberikan bagi para ilmuwan yang mendedikasikan diri dan mengabdikan hidupnya untuk kemajuan sains.
Sementara, penyelenggaraan SML memberi tempat terhormat bagi para tokoh, ilmuwan atau pakar Indonesia yang telah banyak memberikan inspirasi dan pemikirannya dalam pengembangan ilmu pengetahuan, baik di tingkat nasional maupun internasional.
Daniel Murdiyarso sebagai penerima LIPI Sarwono Award XVII tahun ini dikenal sebagai pakar iklim kehutanan, adaptasi dan mitigasi perubahan iklim dari IPB. Selain itu, Daniel merupakan salah satu peneliti yang berkontribusi terhadap Nobel Perdamaian 2007 untuk Intergovernmental Panel on Climate Change (IPCC). Lalu, ia juga merupakan penerima Ahmad Bakrie Award di bidang Sains pada tahun 2010.
“Beliau sangat pantas dianugeragi LIPI Sarwono Award XVII,” tuturnya.
Baca Juga: Rakor Haji untuk Maksimalkan Penyelenggaraan Tahun Depan
Saat ini, Daniel adalah salah satu peneliti senior di Center for Internation Forestry Research (CIFOR). Aktif pula dalam penelitian terkait perubahan tata guna lahan, siklus biogeokimia, adaptasi dan mitigasi perubahan iklim. Pada tahun 2000, ia pernah menjabat sebagai Deputi Kementrian Lingkungan Hidup.
“Daniel terpilih sebagai penerima penghargaan karena merupakan sosok ilmuwan yang berkontribusi penting dan besar terhadap perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di Indonesia,” ujarnya.
Dalam rangkaian HUT LIPI ini juga diselenggarakan juga penandatanganan Perjanjian Kerja Sama antara LIPI dan Institusi Mitra tentang Penguatan Kelembagaan Pengelola Kekayaan Intelektual dalam rangka Peningkatan Produktivitas dan Alih Teknologi Kekayaan Intelektual Hasil Kegiatan Penelitian dan Pengembangan. (L/R09/P1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Menag Ajak Ribuan Jamaah Umrah Doakan Kemajuan Indonesia dan Perjuangan Palestina