Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Masa Libur Idul Fitri, PT KAI Sediakan 3,5 Juta Tiket

Widi Kusnadi - Kamis, 2 Maret 2023 - 19:28 WIB

Kamis, 2 Maret 2023 - 19:28 WIB

1 Views

(kereta-api.co.id)

Jakarta, MINA – Menghadapi libur Idul Fitri 1444 H pada bulan April mendatang, PT Kereta Api Indonesia (KAI) telah membuka penjualan tiket pada H-10 sampai H+10 Lebaran atau 12 April sampai 3 Mei 2023.

Manager Humas KAI Daop 4 Semarang, Ixfan Hendri Wintoko menginformasikan, hingga saat ini tiket yang terjual untuk keberangkatan berbagai relasi terus bertambah karena penjualan tiket masih berlangsung.

KAI sudah menjual tiket pada angkutan lebaran ini mulai H-45, maka per 2 Maret ini, tiket yang sudah dapat dibeli yaitu pada keberangkatan 12 hingga 16 April 2023 dan seterusnya.

Adapun terkait syarat naik kereta api, sejauh ini KAI masih menerapkan aturan naik kereta api sesuai SE Kemeterian Perhubungan No 84 Th 2022 dan SE Kementerian Kesehatan Nomor HK.02.02/II/3984/2022 sejak 19 Desember 2022.

Baca Juga: Sertifikasi Halal untuk Lindungi UMK dari Persaingan dengan Produk Luar

Pada Angkutan Lebaran 2023, KAI menyediakan sekitar 3,5 juta tiket kereta api yang terdiri dari tiket KA jarak jauh dan tiket KA lokal.  “KAI akan terus memantau dan mengevaluasi pergerakan dari penjualan tiket ini,” jelas Ixfan.

Ia menambahkan, KAI berencana menambah kuota tiket dan jumlah perjalanan kereta api, setelah adanya analisa dan evaluasi terkait permintaan tiket. (R/P2/RS2)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Menko Budi Gunawan: Pemain Judol di Indonesia 8,8 Juta Orang, Mayoritas Ekonomi Bawah

Rekomendasi untuk Anda

Tausiyah
Indonesia
Indonesia
Tausiyah
Tausiyah