Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Masjid Houston AS Bantu Tangani Covid-19 Selama Ramadhan

Ali Farkhan Tsani - Sabtu, 9 Mei 2020 - 20:42 WIB

Sabtu, 9 Mei 2020 - 20:42 WIB

5 Views

Houston, MINA –  Masjid Northwest Houston, Negara bagian Texas, AS bersama relawan Bear Creek Islamic Center membantu upaya pencegahan Covid-19 selama bulan Ramadhan.

Meskipun masjid masih ditutup selama pandemi, pengurus masjid tetap berusaha menemukan alternatif untuk merayakan Ramadhan tahun ini.

Islamic Society of Greater Houston (ISGH) mengumumkan, sejalan dengan bimbingan dari pejabat kesehatan masyarakat, memutuskan untuk menutup masjid-masjid meskipun ada perintah eksekutif negara yang mengizinkan layanan personal.

Kepemimpinan ISGH masih melanjutkan penutupan masjid dengan mematuhi prinsip Islam untuk melindungi kesehatan warga, menurut pengumuman ISGH 30 April.

Baca Juga: Agresi Cepat dan Besar Israel di Suriah Saat Assad Digulingkan

Sejak hari pertama Ramadhan, pengurus masjid memberikan ceramah Ramadhan melalui aplikasi online untuk menjaga masyarakat tetap terlibat di rumah.

Masjid juga mengumpulkan dan menyalurkan sumbangan makanan dan uang untuk membantu warga yang memerlukan bantuan.

“Kami melakukan kegiatan amal melalui donasi online dan berbagai organisasi amal,” kata Sohail Syed, presiden ISGH.

Syed menambahkan, pusat-pusat Islam di sekitar kota juga melakukan pengiriman makanan untuk orang yang membutuhkan.

Baca Juga: Parlemen Brasil Keluarkan Laporan Dokumentasi Genosida di Gaza

Direktur Pengembangan ISGH Rodwaan Saleh mengatakan, setiap sore di Synott Road Islamic Center di Sugar Land, banyak kendaraan yang melewati pada saat berbuka puasa, mengambil paket mknan yang sudah disediakan.

Didirikan pada tahun 1969, ISGH mengoperasikan 22 pusat Islam di seluruh wilayah Houston.

Pusat-pusat Islam di wilayah Houston barat laut seperti Cypress Islamic Center, Champions Islamic Center, Bear Creek Islamic Center, dan Adel Road Islamic Center mulai mengalirkan layanan Ramadhan kepada umat Islam akhir bulan lalu melalui Zoom dan Facebook. (T/RS2/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Bank dan Toko-Toko di Damaskus sudah Kembali Buka

Rekomendasi untuk Anda

Tausiyah
Indonesia
Indonesia