Jakarta, MINA – Menteri Agama Fahrur Razi mengajak para santri agar turut andil dalam mengurangi perkembangan islamofobia di Indonesia dan dunia pada umumnya.
Hal itu disampaikan dalam sambutannya pada acara Lomba Dakwah Haji dan Cerdas Tangkas Haji dan Umrah di Pondok Pesantren Darunnajah Ulujami, Jakarta Selatan, Sabtu (7/3), demikian yang dikutip MINA di laman resmi Kemenag.
“Kita harus tunjukkan kepada dunia, Islam itu toleran dan damai. Kita diciptakan oleh Allah dengan berbeda- beda, agar saling kenal mengenal dan saling menghormati satu sama lain,” katanya.
Ia juga menyatakan, dakwah itu beragam, ada dakwah bil hal, bil qalam, dan bil lisan. Dengan merebaknya islamofobia akhir-akhir ini, maka dakwah itu sangat diperlukan. Dakwah dengan memberikan penjelasan dan pelajaran pemahaman baik kepada non-Muslim tentang Islam. Sebab, dalam bayangan mereka Islam itu sadis dan kejam.
Baca Juga: Dr. Nurokhim Ajak Pemuda Bangkit untuk Pembebasan Al-Aqsa Lewat Game Online
“Islamofobia semakin banyak dan cukup ada di dunia. Itu bisa juga karena kita tidak memberikan gambaran dan pengertian kepada mereka bahwa Islam itu cinta damai,” tegas Menag.
Pada gilirannya, Pimpinan Ponpes Darunnajah Sofwan Manaf menyampaikan terima kasih kepada Forum Komunikasi Alumni Petugas Haji Indonesia (FKAPHI) telah menjadikan Ponpes Darunnajah sebagai tempat lomba Dakwah Haji dan Lomba Cerdas Tangkas Haji dan Umrah.(R/Mee/RI-1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Cinta dan Perjuangan Pembebasan Masjid Al-Aqsa Harus Didasari Keilmuan