Mekkah, MINA – Fase pemulangan jamaah haji Indonesia dimulai. Kloter satu Embarkasi Jakarta – Bekasi (JKS 01) dilepas oleh Menteri Agama (Menag) Lukman Hakim Saifuddin pada Jumat (16/8) pukul 23.30 waktu Arab Saudi (WAS).
Sebanyak 410 jemaah asal Kabupaten Bogor ini terbang ke Tanah Air dengan Saudi Airlines pukul 08.15 WAS.
“Selaku amirul hajj, atas nama seluruh petugas haji, kami memohon maaf kepada seluruh jemaah haji Indonesia. Kami masih jauh sempurna. Banyak kelemahan dan kekurangan kami dalam mengurus hampir 214 ribu jemaah di negeri orang yang tradisi, budaya, dan cuacanya berbeda,” ujar lukman.
“Kami sadari keterbatasan kami. Kalau ada yang merasa tidak puas, kami mohon maaf,” tambahnya.
Baca Juga: AWG Gelar Webinar Menulis tentang Baitul Maqdis
Menurut Menag, layanan, bimbingan, dan fasilitas yang telah diterima jamaah selama di Saudi adalah hal maksimal yang bisa diberikan.
Sejumlah peningkatan layanan diberikan oleh pemerintah dalam penyelenggaraan haji tahun ini. Selama di Makkah misalnya, jamaah mendapat layanan katering sebanyak 40 kali. Menu katering dilengkapi dengan masakan khas daerah seiring dengan pemberlakuan penempatan hotel jamaah dengan sistem zonasi.
Transportasi bus shalawat kini juga melayani seluruh jemaah haji dari hotel ke Masjidil Haram. Peningkatan layanan juga terjadi di Arafah. Tenda tempat wukuf jemaah haji Indonesia dilengkapi pendingin ruangan (AC).
“Tinggalkan kekurangan kami di sini. Jangan dibawa ke tanah air, dan tetap jaga hubungan silaturahim,” pesannya. (R/Ast/PI)
Baca Juga: 30 WNI dari Suriah Kembali Dievakuasi ke Indonesia
Mi’raj News Agency (MINA)