Menlu Oman Kunjungi Iran Bahas Keamanan Teluk

Teheran, MINA – Menteri Luar Negeri Mohammad Javad Zarif menjamu timpalannya dari , Yusuf bin Alawi untuk kedua kalinya dalam satu pekan ini, pada Ahad (26/1), untuk membicarakan di Teluk.

Alawi melakukan kunjungan ke Teheran usai perjalanannya dari Forum Ekonomi Dunia di Davos, Swiss. Daily Star melaporkan.

Zarif dan Alawi membahas “kerja sama bilateral mengenai Selat Hormuz dan menekankan keinginan pemerintah mereka untuk menjamin keamanan maritim dan energi untuk semua,” pernyataan Kemenlu Iran.

Itu adalah pertemuan kedua mereka di ibu kota Iran sejak Selasa dan setidaknya pertemuan keempat mereka sejak akhir Juli.

Ketegangan meningkat di kawasan itu dan terutama antara Teheran dan Washington sejak serangan pesawat tak berawak AS menewaskan jenderal Iran Qasem Soleimani di Baghdad pada 3 Januari.

Oman sering bertindak sebagai mediator antara Iran dan musuh-musuh regionalnya dan juga memainkan peran kunci dalam memfasilitasi pembicaraan yang melibatkan AS yang mengarah pada kesepakatan nuklir 2016. (T/RS2/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Wartawan: Ali Farkhan Tsani

Editor: Ismet Rauf

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.