Jakarta, MINA – Menteri Luar Negeri (Menlu) RI Retno Marsudi menerima penghargaan Rakyat Merdeka Award 2022 untuk Indonesia Pulih dan Bangkit pada Penganugerahan Penghargaan Rakyat Merdeka Award 2022 yang diselenggarakan oleh media nasional Indonesia Rakyat Merdeka.
“Kita tidak punya pilihan kecuali mengatasi Pandemi COVID-19 secara bersama. Oleh karena itu, saya ingin persembahkan penghargaan ini kepada seluruh masyarakat Indonesia,” kata Retno dalam sambutannya pada acara penganugerahan penghargaan Rakyat Merdeka Award 2022, Kamis (29/9).
Hadir mewakili Menteri Luar Negeri RI yang sedang dinas di luar negeri, yaitu Direktur Jenderal Hukum dan Perjanjian Internasional, L. Amrih Jinangkung yang menerima penghargaan untuk Menlu RI.
Penghargaan tersebut diberikan atas dedikasinya dalam memimpin diplomasi vaksin Indonesia serta memperjuangkan penguatan arsitektur kesehatan global.
Baca Juga: Wamendiktisaintek Dorong Peran Organisasi Kemahasiswaan Dukung Pembangunan Nasional
Penyediaan vaksin skala nasional serta pembukaan akses vaksin di kancah global yang dilakukan Indonesia pun turut mendapat apresiasi dari masyarakat internasional termasuk Presiden Majelis Umum PBB dan Wakil Sekjen PBB.
Acara Rakyat Merdeka Award merupakan ajang penghargaan yang diselenggarakan oleh portal berita nasional Rakyat Merdeka untuk mengapresiasi tokoh-tokoh yang sudah berkontribusi untuk kemajuan dan kesejahteraan bangsa.
Penghargaan tersebut merupakan apresiasi atas kerja Menlu RI dan jajaran Kementerian Luar Negeri dan komitmen untuk terus berkontribusi bagi diplomasi guna membawa manfaat nyata bagi rakyat. (R/RE1/P1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: TNI AL Bersama Masyarakat Pesisir Bongkar Pagar Laut 30 KM di Tangerang