MENTERI AGAMA: JADIKAN KETALADANAN PAHLAWAN MODAL PEMIMPIN DAN GENERASI PENERUS BANGSA

Menteri Agama (Foto: Kemenag)
(Foto: )

Jakarta, 2 Dzulqa’dah 1436/17 Agustus 2015 (MINA) – Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin mengatakan, agar keteladanan para pahlawan bangsa menjadi modal para pemimpin dan generasi penerus dalam merawat dan menjaga Indonesia.

“Ya , Tuhan . Jadikanlah keteladanan para pahlawan, sebagai modal kami merawat Indonesia. Curahkanlah kami keikhlasan, sebagaimana keikhlasan para pahlawan menjaga martabat Indonesia. Sepenuhnya kami menyadari, bahwa Indonesia adalah kehormatan kami,” kata Lukman Hakim Saefuddin saat saat membacakan doa pada Apel Kehormatan dan Renungan Suci di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Senin (17/08) dini hari.

Lukman mengatakan, agar generasi penerus bangsa diberi kekuatan dan kesabaran dalam meneruskan cita-cita dan perjuangan pahlawan.

Baca Juga:  Kuota Terpenuhi, Masyarakat Diimbau Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji

“Anugerahilah kami petunjuk untuk berkemampuan memelihara dan mengisi kemerdekaan ini, mewujudkan masyarakat yang sejahtera, adil dan makmur, penuh berkahMu yang tiada bertepi,” kata Lukman.

Jam menunjukan pukul 00.00 WIB saat Apel Kehormatan Dan Renungan Suci dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-70 dimulai. Bertempat di Taman Makam Pahlawan Nasional Kalibata, Presiden dan Wakil Presiden Jusuf Kalla, para menteri anggota Kabinet Kerja dan pimpinan lembaga tinggi negara, serta ribuan peserta yang hadir, khusyuk dalam kenangan dan renungan akan jasa para pahlawan Indonesia.

Pada kesempatan itu, Lukman Hakim Saifuddin membacakan doa dan harapan bagi kebaikan para pahlawan bangsa dan masa depan Indonesia. Berikut ini doa apel kehormatan dan renungan suci yang dibacakan Menag, Senin (17/8) dini hari tadi.

Baca Juga:  Kuota Terpenuhi, Masyarakat Diimbau Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Bijaksana. Dalam keheningan dan kesyahduan suasana, ke haribaan-Mu kami persembahkan puji syukur serta doa. Curahkanlah rahmat dan kasih-Mu kepada para pahlawan kesatria, mereka yang telah gugur sebagai kusuma bangsa.

Ampunilah mereka. Lipat gandakanlah pahala atas keikhlasan pengabdian dan pengorbanan mereka. Dan masukkanlah mereka, ke dalam kelompok hamba-hambaMu yang berhak menikmati surga.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Kuasa. Berilah kami kekuatan dan kesabaran yang mumpuni untuk meneruskan cita-cita dan perjuangan pahlawan kami. Anugerahilah kami petunjuk untuk berkemampuan memelihara dan mengisi kemerdekaan ini, mewujudkan masyarakat yang sejahtera, adil dan makmur, penuh berkahMu yang tiada bertepi.

Ya Allah, Tuhan Semesta Alam. Jadikanlah keteladanan para pahlawan, sebagai modal kami merawat Indonesia. Curahkanlah kami keikhlasan, sebagaimana keikhlasan para pahlawan menjaga martabat Indonesia. Sepenuhnya kami menyadari, bahwa Indonesia adalah kehormatan kami.

Baca Juga:  Kuota Terpenuhi, Masyarakat Diimbau Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Pengampun, ampunilah segala kesalahan dan dosa kami, dosa orang tua dan guru-guru kami, serta dosa para pahlawan dan pemimpin kami. Kelak suatu saat nanti, pulangkanlah kami dalam kondisi husnul khatimah yang Engkau ridhai. Sesungguhnya Engkaulah sebaik-baik tempat kembali. (T/P010/R02)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Wartawan: Chamid Riyadi

Editor: Bahron Ansori

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.

Comments: 0