MER-C Salurkan Bantuan di Gaza Utara, Program Terus Berlanjut

Relawan lokal MER-C bagikan bantuan di permukiman dan pengungsian di Jalur Gaza. (Foto: MER-C)

Gaza, MINA – Program bantuan di terus berlanjut  melalui relawan lokalnya, sejak Ahad (21/1) berhasil menyalurkan bantuan makanan untuk warga di yang saat ini terisolasi. Demikian kterangan dari MER-C, Kamis (25/1).

Bantuan berupa makanan siap saji disalurkan di pusat-pusat penampungan dan rumah-rumah yang terisolasi di sekitar kamp Jabaliya di Gaza Utara.

Saat ini warga Palestina yang terisolasi di Gaza Utara berada di pusat penampungan yang sebagian besar mereka adalah anak-anak dan perempuan.

mengatakan, selain makanan, mereka juga butuh bantuan, berupa baju anak-anak, baju musim dingin, pampers dan susu.

“Kami ucapkan terima kasih kepada rakyat Indonesia atas keberkahan usaha-usahanya yang diberikan untuk rakyat Palestina, baik yang ada di utara maupun selatan Jalur Gaza,” kata relawan MER-C.

Baca Juga:  Gaza Bantah AS dan Israel tentang Peningkatan Bantuan Kemanusiaan

“Semoga, akan ada bantuan yang terus berkelanjutan, seperti yang telah kami salurkan ke warga Gaza yang tengah terisolasi dan mengungsi di pusat-pusat penampungan. Salam hangat untuk Indonesia. Love you full Indonesia. Semoga Allah memberi keberkahan pada kalian semua,” tuturnya.

MER-C baru berhasil menyalurkan bantuan ke Gaza utara yang saat ini terisolasi akibat serangan membabi buta . Sebagian besar warga Palestina di Gaza utara telah mengungsi ke Gaza selatan termasuk dua relawan MER-C asal Indonesia Fikri Rofiul Haq dan Reza Aldila. Untuk itu penyaluran bantuan ke Jalur Gaza utara saat ini dilakukan oleh relawan lokal. (R/R7/P1 )

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Wartawan: sri astuti

Editor: Ismet Rauf

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.