Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mesir Jadi Tuan Rumah Piala Afrika 2019

kurnia - Rabu, 9 Januari 2019 - 15:45 WIB

Rabu, 9 Januari 2019 - 15:45 WIB

1 Views ㅤ

Foto: MEMO

Kairo, MINA – Persidangan Konfederasi Sepak Bola Afrika (CAF) di Ibu Kota Dakar, Senegal, resmi menunjuk Mesir sebagai tuan rumah Piala Afrika 2019 pada 15 Juni – 13 Juli nanti, menggantikan Kamerun yang belum siap menjadi tuan rumah.

Dalam pemilihan, Mesir mengantongi 16 suara, sedangkan Afrika Selatan hanya mendapatkan satu suara. Sementara itu, satu suara lainnya abstain.

Tawaran Afrika Selatan telah gagal karena “komitmen keuangan yang tidak memadai,” demikian Middle East Monitor melaporkan dikutip MINA, Rabu (9/1).

Turnamen itu seharusnya diselenggarakan oleh Kamerun, tetapi pada 30 November negara Afrika Barat dicabut haknya menjadi tuan rumah karena mereka belum siap, dua kota tuan rumah berlokasi dekat dengan aksi kekerasan daerah yang dilanda perang.

Baca Juga: Megawati Hangestri Pemain Terbaik Ronde ke-3 Liga Voli Putri Korsel

Setelah keputusan itu, ini akan menjadi yang kelima kalinya bagi Mesir untuk menjadi tuan rumah Kejuaraan Sepak Bola Afrika AFCON. telah menjadi tuan rumah empat edisi piala pada tahun 1959, 1974, 1986 dan 2006.

Pada Juli 2017, CAF mengumumkan bahwa turnamen untuk pertama kalinya akan menyaksikan partisipasi 24 tim alih-alih 16. AFCON 2019 dijadwalkan dari 15 Juni hingga 13 Juli. (T/R03/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Pencak Silat di Panggung Dunia, Menatap Olimpiade

Rekomendasi untuk Anda

Internasional
MINA Preneur
Palestina
Dunia Islam
Palestina