Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mesir Umumkan Dimulainya Operasi Militer di Sinai

Zaenal Muttaqin - Jumat, 9 Februari 2018 - 18:56 WIB

Jumat, 9 Februari 2018 - 18:56 WIB

91 Views

Konvoi kendaraan militer Mesir (Foto: File/Sama News)

Konvoi kendaraan militer Mesir (Foto: File/Sama News)

 

Kairo, MINA – Militer Mesir mengumumkan dimulainya operasi militer besar-besaran di Sinai utara dan tengah, Jumat (9/2), dengan target lokasi-lokasi militan teroris di wilayah itu, serta meningkatkan kewaspadaan di semua sektor. .

“Komando Umum Angkatan Bersenjata juga mengajak warga Mesir yang patriotik  bekerja sama dengan angkatan bersenjata dalam menghadapi terorisme dan melemahkan kelompok teroris yang mengancam keamanan dan stabilitas tanah air,” kata Kolonel Tamer Rifai, juru bicara angkatan bersenjata dalam pernyataan.

Angkatan bersenjata dan polisi telah meningkatkan kewaspadaan untuk pelaksanaan operasi militer di utara dan Sinai tengah dan daerah Delta Mesir dan senja di barat Lembah Sungai Nil, sebagai bagian dari tugas untuk menghapuskan kelompok-kelompok militan bersenjata, menurut laporan Sama News yang dikutip MINA.

Baca Juga: Gerakan Perlawanan Lebanon Tembakkan Roket ke Tzuriel Moshav Israel

Media Palestina mengutip saksi mata yang mengatakan bahwa dari perbatasan Mesir dapat disaksikan pemboman intensif, kepulan asap terlihat mengepul besar dari nampak sejumlah posisi militer di daerah perbatasan.

Pihak berwenang Mesir telah mencegah masuknya penduduk ke provinsi utara dan selatan Sinai, dan dari terusan Suez. Penumpang kapal di Terusan Suez diarahkan untuk transit di  Ismailia, di timur terusan tersebut.

Bersamaan dengan itu ditetapkan pemberlakukan situasi siaga bagi rumah sakit di Sinai dan kota-kota sampai tingkat siaga maksimum di rumah sakit dan demikian juga bagi dokter-dokter di tiga provinsi. (T/B05/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Mantan Menlu Israel Serukan Penghancuran Total Pelabuhan Al-Hudaydah Yaman

Rekomendasi untuk Anda

Palestina
Palestina
Afrika
Palestina