Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mesir Usulkan Kesepakatan Gencatan Senjata Baru di Gaza

sri astuti Editor : Widi Kusnadi - 22 detik yang lalu

22 detik yang lalu

0 Views

Kondisi salah satu jalanan di Jalur Gaza semasa gencatan senjata. (Foto: AA)

Kairo, MINA – Media Israel pada Jumat (4/4) melaporkan bahwa Kairo telah mengusulkan gencatan senjata dan kesepakatan pertukaran tahanan baru, saat Israel memperbarui serangan mematikannya di Gaza.

Ini adalah usulan terbaru Mesir sejak Israel memperbarui serangannya di daerah kantong itu pada pertengahan Maret, yang melanggar gencatan senjata dua bulan dan menewaskan lebih dari 1.000 orang. Demikian dikutip dari The New Arab.

Menurut media Israel, Kan, Kairo selaku mediator utama dilaporkan mengajukan proposal “untuk menjembatani kesenjangan antara Israel dan Hamas.”

Kan tidak mengungkapkan rincian lebih lanjut atau ketentuan khusus dari kesepakatan Mesir, tetapi menekankan bahwa kesepakatan itu hampir selaras dengan tawaran yang dibuat oleh Mesir dan Qatar untuk membebaskan lima tawanan Israel yang masih hidup, serta proposal Israel agar Hamas membebaskan 11 tawanan yang saat ini berada di Gaza.

Baca Juga: Pekan Pertama Syawal, Puluhan Ribu Warga Shalat Jumat di Masjidil Aqsa

Kekhawatiran ini semakin dipicu oleh klaim bahwa operasi Israel selaras dengan rencana yang diajukan oleh Trump.

Pada bulan Februari, pemimpin AS mengusulkan pemindahan paksa penduduk Gaza ke negara-negara tetangga dan mengusulkan untuk mengubah daerah kantong itu menjadi resor tepi laut di bawah kendali AS, sebuah proposal yang memicu kemarahan luas di seluruh dunia Arab.

Eskalasi terkini telah mengakibatkan 1.309 warga Palestina syahid dan 3.184 orang cedera, menurut Kementerian Kesehatan Gaza.

Dengan demikian, total korban tewas menjadi 50.669 warga Palestina, dengan 115.225 orang terluka, sejak konflik dimulai pada 7 Oktober 2023.[]

Baca Juga: Yordania Kecam Pengeboman Sekolah di Gaza oleh Israel

 

Mi’raj News Agency (MINA) 

Baca Juga: Israel Perluas Serangan Daratnya di Gaza Utara

Rekomendasi untuk Anda