Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

MILITER MESIR KLAIM TEWASKAN 296 GERILYAWAN SINAI DALAM SEPEKAN

Rudi Hendrik - Ahad, 13 September 2015 - 14:11 WIB

Ahad, 13 September 2015 - 14:11 WIB

405 Views

Tentara Mesir di pos perbatasan Rafah. (AP Photo/Hatem Moussa)

MESIR-300x169.jpg" alt="Tentara Mesir di pos perbatasan Rafah. (AP Photo/Hatem Moussa)" width="300" height="169" /> Tentara Mesir di pos perbatasan Rafah. (AP Photo/Hatem Moussa)

Sinai, Mesir, 29 Dzulqa’dah 1436/13 September 2015 (MINA) – Militer Mesir menyatakan telah menewaskan 296 gerilyawan selama sepekan operasi di Semenanjung Sinai.

Pada Sabtu (12/9), 64 gerilyawan dinyatakan tewas dalam serangan terhadap kelompok yang juga menewaskan dua tentara.

Militer melancarkan kampanye sejak Senin (7/9) untuk memberantas kelompok afiliasi Islamic State (ISIS/Daesh) dan kelompok Suriah yang menjadikan Sinai sebagai basisnya.

Militer mengatakan, di sisi militer sudah delapan tentara yang tewas sejak awal operasi. Namun jumlah itu sulit untuk dikonfirmasi kebenarannya, Al-Arabiya melaporkan yang dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA).

Baca Juga: Militer Israel Akui Kekurangan Tentara dan Kewalahan Hadapi Gaza  

Mesir telah melancarkan operasi besar untuk memadamkan pemberontakan di semenanjung sejak militer menggulingkan Presiden Muhammad Mursi pada 2013.

Pemerintah mengatakan, ratusan polisi dan tentara telah tewas oleh banyak serangan yang diklaim afiliasi ISIS di Provinsi Sinai.

Operasi terakhir itu dilancarkan setelah Provinsi Sinai merilis sebuah video yang mendokumentasikan serangan terhadap militer di Sinai, termasuk rekaman serangan rudal yang menghancurkan sebuah kapal Angkatan Laut Mesir. (T/P001/R05)

 

Baca Juga: Netanyahu Akan Tetap Serang Lebanon Meski Ada Gencatan Senjata

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda

Palestina
Palestina
Dunia Islam
Palestina
Palestina