Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

MUI APRESIASI MNC TV TAYANGKAN SERIAL FILM SHALAHUDDIN AL-AYYUBI

kurnia - Sabtu, 27 Juni 2015 - 05:39 WIB

Sabtu, 27 Juni 2015 - 05:39 WIB

638 Views ㅤ

Bedah Film Shalahuddin Al-Ayyubi di Kantor MUI Pusat (Foto: MINA)
Bedah Film <a href=

Shalahuddin Al-Ayyubi di Kantor MUI Pusat (Foto: MINA)" width="300" height="225" /> Bedah Film Shalahuddin Al-Ayyubi di Kantor MUI Pusat (Foto: MINA)

Jakarta, 10 Ramadhan 1436/27 Juni 2015 (MINA) – Film serial sejarah Shalahuddin Al-Ayyubi Pembebas Baitul Maqdis, ditayangkan MNC TV di bulan Ramadhan ini.

Ketua Majelis Ulama Indonesia ((MUI) Pusat Bidang Hukum dan Perundang-undangan, Basri Barmanda, mengatakan, MUI mengapresiasi MNC TV yang menayangkan serial film Shalahuddin Al-Ayyubi Sang Pembebas di bulan Ramadhan ini.

“Film merupakan media yang bisa menjadi positif dan bisa menjadi negatif demi kepentingan dan tujuan yang membuatnya. Namun, film Shalahuddin ini merupakan film yang baik karena menceritakan tokoh fenomenal dalam sejarah Islam,” kata Basri dalam sambutannya pada acara bedah Film Shalahuddin Al-Ayyubi di kantor MUI Pusat, Jakarta (26/6).

Menurutnya, Shalahuddin adalah tokoh pejuang Islam yang membebaskan Baitul Maqdis. kemudian banyak masjid-masjid yang tadinya dijadikan ibadah agama lain, oleh Shalahuddin dikembalikan menjadi tempat beribadah umat muslim,  Shalahuddin adalah pahlawan perang Salib.

Baca Juga: BKSAP DPR Gelar Kegiatan Solidaritas Parlemen untuk Palestina

Direktur Program dan Produksi MNC TV, Endah Hari Utari mengatakan, film sangat tepat sebagai pilihan pemirsa di bulan Ramadhan. “MNC TV menjadikan Film Shalahuddin Al-Ayyubi sebagai salah satu program unggulan di bulan Ramadhan 1436 H,” katanya.

“Film ini selain sebagai bagian dari sejarah Islam, dan kisahnya juga sarat akan pesan moral yang patut diteladani. Tayangan ini diharapkan dapat mendidik sekaligus menambah wawasan umat Islam,” tutur Endah.

Tampak hadir pula dalam acara tersebut, Ketua MUI bidang Pendidikan, Anwar Abbas, Ketua Bidang Perekonomian dan Produk Halal MUI Amidhan Shaberah, Ketua Bidang Luar Negeri MUI, Muhyiddin Junaedi, dan tokoh=tokoh organisasi masyarakat (ormas) Islam. (L/P002/P2)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Baca Juga: Warga Israel Pindah ke Luar Negeri Tiga Kali Lipat

 

Rekomendasi untuk Anda

MINA Preneur
Indonesia
Indonesia
Indonesia