Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Neo Motors, Produsen Mobil Pertama Maroko Jual Unit Perdananya

sajadi - Kamis, 21 Desember 2023 - 09:14 WIB

Kamis, 21 Desember 2023 - 09:14 WIB

33 Views

Rabat, MINA – Neo Motors, produsen mobil pertama Maroko menyelenggarakan acara untuk merayakan penjualan unit perdana di pabriknya di kota Ain Aouda.

Seperti dikutip dari Morocco World News, Kamis (21/12), dihadiri oleh Menteri Industri dan Perdagangan Ryad Mezzour, mobil pertama NEO secara simbolis diserahkan kepada pemiliknya.

“Kami bangga merayakan pengiriman kendaraan pertama dari merk Maroko Neo,” kata Mezzour di sela-sela acara.

Bagi Mezzour, kesuksesan Neo Motors mencerminkan ketrampilan Maroko yang berkaliber tinggi dan kemauan pemerintah untuk mendukung kewirausahaan.

Baca Juga: Inggris Hormati Putusan ICC, Belanda Siap Tangkap Netanyahu

Nassim Bekkhayat, CEO Neo Motors berbicara tentang kebanggaan nasional saat merayakan penjualan mobil pertama yang seluruhnya dibuat di Maroko.

“Proyek ini milik semua orang Maroko. Hal ini merupakan respon visi kerajaan untuk kedaulatan industri, mendorong wirausahawan muda untuk mengambil resiko,” kata Belkhayat.

“Ini langkah pertama dan saya bangga untuk berkontribusi memperkuat label Made in Maroko dan menjadi bagian dari platform otomotif Maroko yang kompetitif dan mengesankan,” tambahnya.

Acara tersebut juga ditandai dengan penandatanganan kesepakatan antara Neo Motors, Kementerian Industri dan Perdagangan Maroko serta OFPPT untuk mendukung perusahan dalam memperoleh talenta masa depan yang disesuaikan dengan kebutuhan spesifiknya. (T/RE1/P1)

Baca Juga: Guido Crosseto: Kami akan Tangkap Netanyahu Jika Berkunjung ke Italia

Mi’raj News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda

Palestina
Khadijah
Dunia Islam