Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Netanyahu: Normalisasi Israel-Saudi akan Akhiri Konflik di Palestina

sri astuti - Kamis, 23 Februari 2023 - 13:29 WIB

Kamis, 23 Februari 2023 - 13:29 WIB

19 Views

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu. (Foto: dok. AA)

Tel Aviv, MINA – Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu mengklaim, normalisasi hubungan antara Israel dan Arab Saudi akan mengakhiri konflik dengan Palestina dan dunia Arab yang lebih luas.

Berbicara di Hartog National Security Conference di Tel Aviv Selasa (21/2) malam, Netanyahu menyatakan “Jika kita berada di atas angin, saya pikir kita dapat memperluas lingkaran perdamaian dan jika kita memperluas lingkaran perdamaian ke Arab Saudi, saya pikir kita melakukannya akan benar-benar mengakhiri konflik Arab-Israel”. Middle East Monitor meaporkan, Rabu (22/2).

Netanyahu mengaitkan normalisasi dengan Kerajaan dengan memerangi Iran dan pengaruhnya di wilayah tersebut, yang diidentifikasi Israel sebagai penyebab bersama yang menyatukannya dengan dunia Arab yang lebih luas.

Sementara negara-negara Arab, seperti Uni Emirat Arab (UEA), Bahrain, Sudan, dan Maroko telah mengakui Israel dan menormalisasi hubungan selama beberapa tahun terakhir dalam Abraham Accord, perjanjian yang menurut Netanyahu mencapai “perdamaian”.

Baca Juga: Media Israel: Militer sedang Bersiap Mundur dari Gaza

Namun pada kenyataannya, justru agresi mereka kepada rakyat Palestina semakin brutal, terutama akhir-akhir ini di berbagai wilayah Palstina. Tidak segan-segan mereka menangkap dan menembak warga Palestina.

Kerajaan mempertahankan posisi resminya tidak akan menormalkan hubungan dengan Tel Aviv. (T/R7/P2)

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Serikat Pekerja di Pelabuhan Swedia Ancam Blokade Perlatan Militer dari atau Menuju Israel

Rekomendasi untuk Anda

Internasional
Internasional
Internasional
Dunia Islam
Palestina