Yerusalem, MINA – Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu akan meratifikasi keputusan pembangunan 3.000 unit pemukiman di Tepi Barat yang diduduki, demikian menurut laporan surat kabar Israel Today, Rabu (25/12).
Surat kabar itu seperti dikutip Safa menyebutkan, bahwa Netanyahu mengumumkan akan lebih banyak meratifikasi pembangunan unit pemukiman, sebelum pemilihan pemimpin partai Likud, di mana ia ditantang mantan Menteri Dalam Negeri, Gideon Sa’ar.
Netanyahu mengatakan, bahwa selama dua pekan ke depan ia bermaksud untuk mendukung keputusan Dewan Perencanaan Bangunan Tertinggi untuk membangun pemukiman-pemukiman baru.
Pendudukan Israel terus meningkatkan pekerjaan pembangunan permukiman di Tepi Barat dan Yerusalem, sembari gencar melakukan pembongkaran besar-besaran terhadap rumah-rumah Palestina dengan dalih pembangunan tanpa izin. (T/B05/P1)
Baca Juga: Tentara Israel Cemas Jumlah Kematian Prajurit Brigade Golani Terus Meningkat
Mi’raj News Agency (MINA)