Tel Aviv, MINA – Massa kembali berunjuk rasa di seluruh Israel pada Senin (27/3/2023) menjelang pengumuman yang dijadwalkan oleh Perdana Menteri Benjamin Netanyahu bahwa dia menghentikan undang-undang perombakan yudisial.
Di Yerusalem, sekitar 100.000 orang melakukan protes di luar Knesset, ketika sayap kanan pendukung pemerintah mengorganisir protes balasan yang menarik beberapa ribu orang saja.
Di Tel Aviv, sekelompok demonstran turun ke Jalan Raya Ayalon, memblokir sementara lalu lintas di Persimpangan Hashalom. Protes juga diadakan di Haifa dan Bersyeba, The Times of Israel melaporkan.
Saat warga Israel menunggu pidato Netanyahu, Perdana Menteri memberikan pernyataan singkat di mana dia menyerukan “para pengunjuk rasa di Yerusalem, dari kanan dan kiri, untuk bertindak secara bertanggung jawab dan tanpa kekerasan.”
Baca Juga: Sejumlah Jenazah di Makam Sementara Dekat RS Indonesia Hilang
Perdana Menteri awalnya dijadwalkan berbicara di pagi hari, tetapi pidatonya ditunda lagi dan lagi, ketika dia berkumpul dengan para pemimpin koalisi, di tengah laporan adanya ancaman bahwa Itamar Ben Gvir akan mundur.
Menteri Kehakiman Yariv Levin, setelah berjuang mati-matian dalam beberapa pekan terakhir melawan penghentian undang-undang yang dipimpinnya, mengatakan, sekarang tergantung pada Netanyahu untuk memutuskan bagaimana melanjutkannya. (T/RI-1/P1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Roket Hezbollah Hujani Tel Aviv, Warga Penjajah Panik Berlarian