Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

NIGERIA UNJUK RASA UPAYA PEMBUNUHAN ULAMA ISLAM

Nidiya Fitriyah - Sabtu, 15 November 2014 - 18:43 WIB

Sabtu, 15 November 2014 - 18:43 WIB

839 Views ㅤ

Sheikh-Ibraheem-Zakzaky
Sheikh Ibrahim Zakzaky, pemimpin Gerakan Islam di Nigeria. Foto: Press TV
Sheikh-Ibraheem-Zakzaky-1024x768

Sheikh Ibrahim Zakzaky, pemimpin islam/">Gerakan Islam di Nigeria. Foto: Press TV

Zaria, 22 Muharram 1436/15 November 2014 (MINA) – islam/">Gerakan Islam di Nigeria  menggelar demonstrasi damai di kota Zaria  guna menyuarakan kemarahan mereka pada upaya pembunuhan terhadap salah seorang pemimpinnya.

Ratusan pengunjuk rasa berkumpul di depan Masjid Jumaat di Zaria, sebuah kota besar di negara bagian Kaduna Nigeria Utara, mereka menuduh pihak berwenang Nigeria mencoba melakukan upaya pembunuhan Syeikh Ibrahim Zakzaky.

Syeikh Ibrahim  dikenal sebagai  orang yang keras mengkritik kehidupan pejabat yang kerap korupsi di negara Afrika itu, demikian Press TV yang dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA).

Para pengunjuk rasa mengatakan Syeikh Ibrahim selalu menggambarkan dirinya sebagai warga Nigeria yang tertindas dan mencoba mengekspos kebijakan-kebijakan yang salah dari pemerintahan pimpinan Abuja.

Baca Juga: Afsel Jadi Negara Afrika Pertama Pimpin G20

Mereka juga mengatakan, keterbukaan sang syeikh selama ini telah membuat dirinya berada dalam bahaya yang serius.

“Tentara Nigeria telah mengintensifkan upaya untuk menyergap dan membunuhnya,” kata Abdullahi Danladi, salah satu anggota dari islam/">Gerakan Islam.

Dia lebih lanjut mencatat pasukan pemerintah Nigeria telah mengancam akan membunuh Ibrahim pada perayaan hari Ashura awal bulan ini.

Para demonstran juga bersumpah akan melindungi pemimpinnya itu.

Baca Juga: Rwanda Kirim 19 Ton Bantuan Kemanusiaan ke Gaza   

“Unjuk rasa ini bertujuan untuk menegaskan kembali solidaritas kami kepada Syeikh. Pemerintah Nigeria harus tahu, sebelum menghadap Syeikh sebaiknya selesaikan dengan kami terlebih dahulu,” kata Abduhamid Bello yang juga dari islam/">Gerakan Islam Nigeria.

Pada 25 Juli lalu, 32 anggota islam/">Gerakan Islam Nigeria ditembak mati tentara militer Nigeria dalam demonstrasi hari Al-Quds Internasional di  kota yang sama. Tiga anak  Syeikh Ibrahim menjadi korban dalam peristiwa tersebut.(T/P008/R04)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

 

Baca Juga: Korban Tewas Ledakan Truk Tangki di Nigeria Tambah Jadi 181 Jiwa

Rekomendasi untuk Anda

Khadijah
MINA Health
Kolom
Kolom
Indonesia
Kolom
Kolom
Khadijah