Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

OKI: Perlindungan Situs Islam di Al-Quds Penting bagi Perdamaian Regional

Ali Farkhan Tsani - Selasa, 23 Agustus 2016 - 08:12 WIB

Selasa, 23 Agustus 2016 - 08:12 WIB

420 Views

Kairo, 20 Dzulqa’dah 1437/23 Agustus 2016 (MINA) – Organisasi Kerjasama Islam (OKI) menekankan pentingnya perlindungan terhadap situs-situs Islam di kawasan Al-Quds, khususnya Masjid Aqsha, bagi upaya pembentukan perdamaian dan keamanan reginonal di seluruh wilayah.

“Israel sebagai kekuatan pendudukan memikul tanggung jawab penuh atas keselamatan semua tempat suci di bawah penjajahan yang tidak adil,” OKI menyatakan dalam siaran pers pada peringatan 47 tahun pembakaran Masjid Al-Aqsha, Senin (21/8).

Seperti dilaporkan Shafaqna, OKI memperingatkan seruan perjanjian internasional dan konvensi, terutama Konvensi Jenewa Keempat, yang melarang negara pendudukan menyerang tempat-tempat ibadah, menjamin akses masuk warga setempat dan melarang setiap penguasa pendudukan dari menciptakan perubahan geografis dan demografis atau menyalahgunakan tempat-tempat bersejarah.

OKI juga menyerukan dunia internasional untuk menekan Israel sebagai entitas pendudukan agar mematuhi prinsip-prinsip hukum internasional dan resolusi mengakhiri pendudukannya di Palestina dan ibukotanya Al-Quds.

Baca Juga: Anakku Harap Roket Datang Membawanya ke Bulan, tapi Roket Justru Mencabiknya

Organisasi ini juga menyerukan aksi internasional segera guna membatasi pelanggaran terus-menerus Israel dan kegiatan yahudisasi terhadap situs-situs suci Islam dan Kristen di Palestina.

Organisasi Kerjasama Islam (OKI) terdiri dari 57 negara anggota didirikan di Rabat, Maroko pada 25 September 1969, sebagai reaksi atas tragedi pembakaran Masjid Al-Aqsha (21 Agustus 1969). (T/P4/R01)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Baca Juga: Tim Medis MER-C Banyak Tangani Korban Genosida di RS Al-Shifa Gaza

Rekomendasi untuk Anda

Kolom
Dunia Islam
Dunia Islam
Dunia Islam
Dunia Islam