Kuala Lumpur, MINA – Majlis Perundingan Pertubuhan Islam Malaysia (MAPIM) dan Komite Kampanye Selamatkan Al-Aqsha menyerukan seluruh masjid menyampaikan Khutbah Jumat khusus mengutuk berbagai serangan Israel terhadap Masjid Al-Aqsha di Kota Al-Quds palestina.
MAPIM yang terdiri dari puluhan ormas Islam di Malaysia ini menyatakan bahwa seluruh masjid di seluruh Malaysia harus bangkit mengutuk kekerasan Israel terhadap Masjid Al-Aqsha.
“Kami menyarankan lebih dari 6.400 masjid yang ada di negara ini bangkit menyatakan sikap dan menyampai pesan tegas kepada dunia bahwa tidak ada kompromi soal Masjid Al-Aqsha,” tegas Presiden MAPIM Mohd Azmi Abdul Hamid dalam pertemuan Komite Kampanye Selamatkan Al-Aqsha sebagaimana dilaporkan Koresponden MINA di Malaysia, Senin (17/07/2017).
Baca Juga: Erdogan Umumkan ‘Rekonsiliasi Bersejarah’ antara Somalia dan Ethiopia
MAPIM juga mengimbau agar Jumat pekan ini menjadi Al-Jum’ah Ghadob(Jumat Kemarahan) bagi umat Islam menyatakan keberatan terhadap berbagai kebiadaban Israel di Palestina terutama penodaan pada Masjid Al-Aqsha, situs tersuci ketiga dalam Islam.
Gerakan ini juga menyerukan aksi damai di seluruh masjid pada Jumat 21Juli ini untuk menjadikan masjid sebagai markas pengemblengan umat dalam membela Masjid Al-Aqsha.
Bentrokan meletus di Masjid Al-Aqsha Jumat pagi (14/07/2017) yang menyebabkan kematian tiga orang Palestina dari Umm Al-Fahm. Kepolisian Israel mengumumkan, tiga warga Palestina tersebut diidentifikasi bernama Mohammed Ahmad Jabarin (29), Mohammad Hamed Jabarin (19), dan Mohammad Ahmad Jabarin (19), dari kota Arab Umm Al-Fahm di utara wilayah jajahan Israel.
Dalam bentrokan itu juga mengakibatkan dua tentara tewas dan dua lainnya luka-luka. Otoritas pendudukan Israel kemudian menutup Masjid Al-Aqsha dan melarang shalat Jumat di sana untuk pertama kalinya sejak 1969.
Baca Juga: Trump: Rakyat Suriah Harus Atur Urusan Sendiri
Masjid Al-Aqsha di Kota Al-Quds Al-Haram As-Sharif (Yerusalem) Palestina adalah kiblat pertama umat Islam, tempat ziarah yang sangat dianjurkan oleh Rasulullah. Ayat Al-Quran, hadis, dan sumber lainnya menegaskan Al-Aqsha dan Kota Al-Quds memiliki kedudukan yang sangat tinggi dalam Islam.(L/K01/R01)
Mi’raj Islamic News Agency (MINA)
Baca Juga: Agresi Cepat dan Besar Israel di Suriah Saat Assad Digulingkan