Kyoto, MINA – Tim tuan rumah AVC Men’s Champions League 2025, Osaka Bluteon melaju ke babak final menantang Al-Rayyan Sports Club Qatar yang telah lolos lebih dulu.
Bluteon memastikan diri ke final usai mengalahkan Foolad Sirjan Iranian 3-1 (25-19, 19-25, 25-18, 25-19) saat bertanding di Shimadzu Arena Kyoto, Jepang pada Sabtu (17/5).
Sebelumnya, Al-Rayyan melaju ke final usai comeback dan menang dramatis pada set kelima atas Suntory Sunbirds, tim tuan rumah yang lain.
Pertandingan grand final AVC Men’s Champions League 2025 akan digelar pada Ahad (18/5).
Baca Juga: Semifinal AVC Men’s Champions League 2025, Al-Rayyan Qatar Menang Dramatis
Meski kalah, langkah Suntory Sunbirds dan Foolad Sirjan Iranian belum terhenti.
Keduanya masih akan menjalani partai perebutan juara tiga yang juga dihelat besok Ahad pukul 10.05 WIB, sebelum laga Bluteon melawan Al-Rayyan.
AVC Men’s Champions League 2025 merupakan edisi pertama dari format sebelumnya yang bernama Asian Men’s Club Volleyball Championship.
Tahun ini terdapat 12 tim yang turut berpartisipasi di sektor putra dan putri. Sayangnya tak ada wakil Indonesia lantaran jadwalnya bantrok dengan Proliga 2025.
Baca Juga: Foolad Sirjan Iran ke Semifinal AVC Men’s Champions League Usai Menang Comeback atas Shanghai Bright
Pada dua edisi sebelumnya, Indonesia diwakili oleh Jakarta Bhayangkara Presisi yang musim lalu finis sebagai runner-up. []
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Osaka Bluteon Hajar Doni Haryono cs di Perempat Final AVC Men’s Champions League 2025