Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Otoritas Israel Buka Kembali Gerbang Al-Aqsha

Ali Farkhan Tsani - Ahad, 19 Agustus 2018 - 17:02 WIB

Ahad, 19 Agustus 2018 - 17:02 WIB

6 Views

 

Al-Quds, MINA – Otoritas Israel membuka kembali gerbang Masjid Al-Aqsha setelah setelah menutupnya beberapa jam sejak Jumat sore (18/8/2018).

Dalam sebuah pernyataan, otoritas keagamaan yang dikelola Pemerintah Yordania mengatakan, shalat Subuh Ahad sudah diadakan tepat waktu di dalam masjid.

Kompleks itu ditutup Jumat malam setelah pasukan Israel menembak mati seorang Arab-Israel yang dicurigai mencoba menikam seorang petugas polisi di sebuah gerbang masjid di Yerusalem.

Baca Juga: Anakku Harap Roket Datang Membawanya ke Bulan, tapi Roket Justru Mencabiknya

Direktur Masjid Al-Aqsha Syaikh Omar Kiswani mengatakan, Israel telah menjadikan penutupan tempat suci itu sebagai hal biasa.

Polisi Israel telah menutup kompleks Al-Aqsha dua kali dalam sebulan terakhir.

Aksi itu mendapat reaksi dan kecaman dari warga Muslim setempat dan umat Islam dunia. Di antaranya peringatan dari Jama’ah Muslimin (Hizbullah) wadah kesatuan umat Islam berpusat di Bogor, Lembaga Kemanusiaan Aqsa Working Group (AWG) Sekretariat Internasional di Jakarta, dan lainnya.  (T/RS2/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Tim Medis MER-C Banyak Tangani Korban Genosida di RS Al-Shifa Gaza

Rekomendasi untuk Anda

Palestina
Breaking News
Palestina
Palestina