Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Otoritas Palestina Tolak Lanjutkan Pembicaraan Bilateral dengan Israel

sri astuti - Selasa, 7 September 2021 - 08:53 WIB

Selasa, 7 September 2021 - 08:53 WIB

0 Views

Presiden otoritas Palestina, Mahmoud Abbas (Foto: Almanar)

Ramallah, MINA – Perdana Menteri Otoritas Palestina (PA) Mohammad Shtayyeh mengatakan  kepemimpinan Palestina menolak untuk melanjutkan pembicaraan bilateral dengan Israel.

Berbicara kepada TV Palestina, dia berkata: “Kami tidak ingin kembali ke negosiasi bilateral sebelumnya dengan Israel.” Sebaliknya, jelasnya, Otoritas mencari “negosiasi berdasarkan hukum internasional dan resolusi PBB dan di bawah payung Kuartet Internasional.” MEMO melaporkan, Senin (6/9).

Perundingan damai Israel-Palestina terhenti pada tahun 2014 setelah tidak ada kemajuan yang dicapai melalui upaya mediasi intensif yang dilakukan oleh Menteri Luar Negeri AS saat itu John Kerry.

Shtayyeh mengatakan Presiden Mahmoud Abbas memimpin upaya politik dengan negara-negara Arab lainnya untuk mendorong Kuartet Internasional pada proses perdamaian Timur Tengah untuk datang dengan inisiatif jalur negosiasi dengan Israel berdasarkan fondasi baru.

Baca Juga: Roket Hezbollah Hujani Tel Aviv, Warga Penjajah Panik Berlarian

Dia juga mengatakan Palestina juga telah mendesak pemerintah AS agar menekan Israel untuk berkomitmen pada kesepakatan yang ditandatangani dengan PA dan berhenti menyerang warga Palestina. (T/R7/RS2)

 

Mi’aj News Agency (MINA)

Baca Juga: Sebanyak 1.000 Dokter dan Perawat Gugur akibat Agresi Israel di Gaza

Rekomendasi untuk Anda