Bethlehem, MINA – Pasukan tentara Israel menghalangi akses siswa Palestina ke sekolah mereka di desa Tuqu’, sebelah tenggara kota Bethlehem di Tepi Barat.
“Tentara Israel menghalangi siswa menuju ke sekolah setelah mencegah mereka mengambil jalan pintas utama yang mengarah ke sekolah,” kata Mousa Al-Sha’er, Walikota Tuqu, seperti dikutip dari WAFA News, Rabu (21/12).
Ia menambahkan, tentara Israel memaksa para siswa menempuh jalan yang lebih sulit.
Para pelajar Palestina di daerah tersebut sering mengalami beberapa diskriminasi oleh pasukan Israel, termasuk menembakkan gas dan bom molotov selama jam sekolah dan menahan beberapa siswa. (T/R5/R1)
Baca Juga: Tentara Israel Mundur dari Kota Lebanon Selatan
Mi’raj News Agency (MINA)