Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pasukan Israel Tangkap Empat Pemuda Palestina Saat Subuh

Zaenal Muttaqin - Senin, 8 Mei 2023 - 14:21 WIB

Senin, 8 Mei 2023 - 14:21 WIB

2 Views

(Foto: File/Wafa)

Ramallah, MINA – Pasukan pendudukan Israel pada Senin (8/5) waktu Subuh, menangkap empat pemuda selama penyerbuan mereka ke kota Al-Bireh, kamp pengungsi Al-Jalazoun, dan desa Deir Abu Mishaal.

Menurut laporan WAFA,di kawasan Satah Marhaba di kota Al-Bireh, mereka menangkap pemuda Abd al-Rahman Qatash, setelah menyerbu rumahnya, mereka juga menangkap Muhammad Ahmad al-Barghouti, setelah menyerbu desa Deir Abu Mishaal, sebelah barat Ramallah, yang sebelumnya dibebaskan dari penjaranya hanya sepuluh hari setelah penangkapan selama empat tahun.

Mereka juga menangkap dua pemuda, Ahmed Al-Tirawi dan Alaa Saeed Nakhleh, setelah menyerbu rumah mereka di kamp Al-Jalazoun, sebelah utara Ramallah.

Menurut saksi mata, tempat penyerbuan menyaksikan konfrontasi terbatas dengan pasukan pendudukan, yang juga ditempatkan di pinggiran desa Jifna, Deir Ibzi dan Kafr Nima, sebelah utara Ramallah. (T/B04/P2)

Baca Juga: Smotrich: Israel Tolak Normalisasi dengan Saudi jika Harus Ada Negara Palestina

Mi’raj News Agency (MINA) 

Rekomendasi untuk Anda

Desa Karanganyar, Kabupaten Demak, Jawa Tengah terendam banjir pada Februari 2024. (Istimewa)
Indonesia
Indonesia
Internasional
Khutbah Jumat