Nablus, MINA – Pasukan Israel menembak dan melukai beberapa warga Palestina hingga kritis, termasuk seorang palestina/">anak Palestina di Tepi Barat yang diduduki.
Penembakan itu terjadi pada Rabu (5/3), saat pasukan rezim Tel Aviv terus maju dengan serangan besar-besaran terhadap wilayah Palestina yang diduduki.
Gadis berusia sembilan tahun terluka parah di kepala oleh peluru tajam yang ditembakkan oleh pasukan Israel di Kota Qusra, Provinsi Nablus di Tepi Barat utara yang diduduki, kantor berita Ma’an melaporkan.
Pasukan rezim juga menembak dan melukai seorang wanita berusia 20 tahun di kepala di daerah yang sama, termasuk melukai seorang anak laki-laki berusia 14 tahun selama serangan di Desa ar-Rihiya dekat al-Khalil.
Baca Juga: Trump Ancam Hamas Akan Serang Gaza Jika Sandera Tidak Dibebaskan
Sementara itu, beberapa warga Palestina menderita sesak napas akibat gas air mata yang ditembakkan oleh tentara Israel yang menyerbu Kota al-Khader, selatan kota Betlehem di Tepi Barat, kantor berita resmi Palestina Wafa melaporkan. []
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Tentara Israel Jual Barang Berharga Hasil Curian di Gaza dan Lebanon