Vatikan, MINA – Pemimpin Gereja Katolik dan sekaligus kepala negara Vatikan, Paus Fransiskus menyerukan agar status quo sejarah dan hukum di Al-Quds (Yerusalem) terus dilestarikan. Jangan sampai ada pihak-pihak yang mengganggu hal tersbrut.
Paus menyampaikan hal itu dalam pidato tahunan di hadapan perwakilan diplomatik berbagai negara untuk Vatikan dalam rangka Natal dan Tahun Baru. Wafa melaporkan, Rabu (11/1).
Paus Fransiskus mengutarakan keprihatinannya atas kekerasan yang semakin meningkat di Yerusalem yang memicu lebih banyak korban dari rakyat Palestina.
Duta Besar Palestina untuk Vatikan Issa Kassissieh juga turut hadir dalam pertemuan tersebut.
Baca Juga: Joe Biden Marah, AS Tolak Surat Penangkapan Netanyahu
Al-Quds adalah milik tiga agama monoteistik, yakni Kristen, Islam, dan Yahudi. Ketiga agama itu yang paling terdampak oleh aksi kekerasan yang dilakukan Zionis Israel.
Paus Fransiskus mengingatkan, Yerusalem seharusnya menjadi tempat untuk forum perdamaian dan simbol persaudaraan, bukan ajang konflik seperti yang berlangsung hari ini. (R/P2/RS3)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Inggris Hormati Putusan ICC, Belanda Siap Tangkap Netanyahu