Jenewa, 22 Sya’ban 1437/30 Mei 2016 (MINA) – Badan Pengungsi PBB mengatakan lebih dari 700 pengungsi mungkin telah tenggelam di tiga bangkai kapal di Laut Mediterania, selatan Italia dalam beberapa hari terakhir.
Berbicara kepada Al Jazeera dari Jenewa yang dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA), jurubicara UNHCR untuk Eropa, William Spindler mengatakan, ada serentetan insiden kecelakaan di Mediterania pekan lalu.
“Yang pertama hari Rabu (25/5) yang secara luas dilaporkan. Sebuah perahu terbalik, membawa sekitar 600 orang. Beberapa dari orang-orang itu masih hilang,” kata Spindler.
Ia melanjutkan bahwa insiden kedua pada Kamis dan yang ketiga pada Jumat.
Baca Juga: Syamsuri Firdaus Juara 1 MTQ Internasional di Kuwait
“Secara total, kami takut bahwa dalam tiga insiden ini lebih dari 700 orang hilang, diduga tenggelam. Ada sejumlah kapal yang saat ini mencoba membuat jalan mereka dari Libya ke Italia dan beberapa operasi penyelamatan sedang berlangsung,” ujar Spindler.
Ia mengatakan, perlu untuk menghentikan pengungsi mengarungi laut dengan perahu kecil.
“Sangat sulit untuk mencegah orang melakukan hal ini. Dalam pandangan kami, yang perlu dilakukan adalah menawarkan alternatif hukum bagi para pengungsi yang paling rentan untuk melakukan perjalanan ke Eropa. Alasan mengapa orang melakukan perjalanan berbahaya ini adalah karena mereka tidak memiliki pilihan,” katanya. (T/P001/P2)
Mi’raj Islamic News Agency (MINA)
Baca Juga: AS Jatuhkan Sanksi Enam Pejabat Senior Hamas