PBSI Home Tournament: Siti-Ribka Juara Ganda Putri

Jakarta, MINA – Indonesia, Siti Fadia Silva Ramadhanti-Ribka Sugiarto tampil sebagai dalam sektor ganda putri.

Pada partai puncak, mereka mampu menumbangkan pasangan Apriyani Rahayu-Mychelle Crhystine Bandaso dengan skor 21-17, 25-23 di Hall Pelatnas Cipayung, Jakarta, Jumat (17/7).

“Di saat-saat kritis, yang banyak berpengaruh itu ketenangan kami. Saya bilang sama Fadia untuk lebih tenang, sabar asal masuk dulu bolanya. Kalau saya pribadi, target awalnya itu masuk semifinal dulu, karena kekuatan semua pasangan itu merata, kami tidak menyangka bisa juara,” ujar Ribka, dari laman resmi PBSI.

Dalam pertandingan tersebut, Siti-Ribka terus menampilkan perlawanan sengit hingga akhirnya mereka meraih kemenangan dengan skor 25-23. Menanggapi pertandingan ini, Siti-Ribka mengungkapkan bahwa kunci suksesnya adalah dengan tetap tenang.

Ribka mengatakan, hal yang penting untuk tetap tenang di poin-poin kritis. Maka dari itu, ia dan Siti mampu menghadapi tekanan dari Apriyani-Mychelle. Bahkan, saat itu mereka sedang dalam keadaan tertinggal.

Mesksi dalam turnamen ini Siti-Ribka merupakan unggulan pertama. Akan tetapi, yang menjadi target mereka pada awalnya hanyalah mencapai babak semifinal.

Siti-Ribka juga enggan terbebani dengan status mereka sebagai unggulan pertama. Pasangan berperingkat ke-32 dunia itu justru terkejut ketika pada akhirnya mengalahkan Apriyani-Mychelle dan menjadi juara.

Siti-Ribka sejatinya mencatatkan hasil fantastis di turnamen ini. Dari empat kali bertanding, mereka tidak pernah sekalipun menelan kekalahan. Meski begitu, Siti mengakui bukan perkara mudah mengalahkan Apriyani-Mychelle.

“Mereka adalah pasangan yang bagus, Mychelle permainan depannya rapat, Apri serangan di belakangnya bagus. Kami sudah siap di pertahanan dan pola main kami,” ucap Siti. (R/R11/RS3)

Mi’raj News Agency (MINA)

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.