Metro, MINA – Semarak Hari Santri Nasional diadakan oleh Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Metro, di 16 C Taman Mulyojati Metro Barat, Lampung Selatan, Sabtu (20/10).
PCNU Metro mengusung tema “Mewujudkan Nilai-nilai Patriotisme Untuk Keutuhan NKRI dan Kemaslahatan Bangsa”.
Kegiatan semarak hari santri yang jatuh pada 22 oktober ini berlangsung dengan tertib.
Kegiatan tersebut diawali dengan kegiatan pawai dilanjutkan istighosah dan orasi kebangsaan pada acara puncak Ahad malam hingga penutupan pada hari Senin.
Baca Juga: Doa Bersama Menyambut Pilkada: Jateng Siap Sambut Pesta Demokrasi Damai!
Titik kumpul pawai dimulai dari halaman Masjid Taqwa Kota Metro menuju menuju 16 C Taman Mulyojati Metro Barat dengan berjalan kaki sepanjang 4 Km. Dilanjutkan kegiatan perkemahan SAKO gerakan Pramuka Nahatul Ulama (NU) Kota Metro dan diikuti oleh 32 Sangga yang berada dalam naungan Lembaga Pendidikan (LP) Maarif se-Kota Metro.
Adapun peserta pawai merupakan satuan Lembaga Maarif, baik TK, SD/MI, SMP/MTS, SLTA sederajat, Perguruan Tinggi, Pondok Pesantren serta badan otonom Kota Metro dan sekitarnya.
Adapula beberapa organisasi NU lain juga ikut berpartisipasi dalam pawai yakni Ibu Muslimat, Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU), Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU), Ansor, Fatayat dan Banser Kota Metro.
Acara yang diselenggatakan atas kerja sama PCNU Kota Metro dengan Lembaga Pendidikan Maarif Kota Metro tersebut juga tidak hanya khusus dihadiri LP se-kota Metro.
Baca Juga: Cuaca Jakarta Berpotensi Hujan Sore Hari Ini
“Selain Kota Metro ada beberapa LP dari Lampung Tengah dan Lampung Timur. Mereka yang ikut itu, masih berada disekitar Metro,” kata Ali M. Wafa, koordinator acara.
Kegiatan pawai yang berlangsung hari ini pukul 07.00 WIB diikuti oleh 10.000 peserta.
Ikhwan Aziz Q, Ketua Pelaksana acara berharap, kegiatan itu bisa membentuk dan membangun jiwa-jiwa nasionalisme yang ada pada diri generasi muda sebagai upaya mewujudkan kemaslahatan bangsa.
“Karena pada saat ini, kita tahu bahwa generasi muda kita, jiwa nasionalismenya sudah berkurang. Untuk itu dengan adanya kegiatan ini diharapkan bisa menumbuhkan dan meningkatkan rasa nasionalisme tersebut,” ujarnya. (L/eri/RI-1)
Baca Juga: Dr. Nurokhim Ajak Pemuda Bangkit untuk Pembebasan Al-Aqsa Lewat Game Online
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Cinta dan Perjuangan Pembebasan Masjid Al-Aqsa Harus Didasari Keilmuan