Jakarta, MINA – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta bekerjasama dengan Dompet Dhuafa (DD) menyelenggarakan buka puasa bersama di 223 RW di seluruh wilayah Jakarta selama bulan Ramadan.
“Buka Bersama merupakan program kolaborasi Dompet Dhuafa bersama Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pada bulan Ramadhan 1438 H,” ujar Imam Rulyawan, selaku Direktur Utama Dompet Dhuafa Filantropi kepada MINA, Selasa (22/5).
Imam mengatakan, kerja sama ini merupakan titik awal DD di usianya yang ke 25 tahun untuk terus memberikan kebaikan.
Pada pekan ini, Pemprov DKI dan DD menggelar buka puasa di Kecamatan Tambora, salah satu kecamatan yang memiliki jumlah penduduk paling padat di Asia. Tercatat sekitar lebih dari 96 ribu jiwa menghuni wilayah tersebut.
Baca Juga: Cinta dan Perjuangan Pembebasan Masjid Al-Aqsa Harus Didasari Keilmuan
Dari 11 kelurahan membuat Tambora menjadi kawasan yang padat penduduk. Wilayah Tambora merupakan daerah rawan kebakaran. Hal ini dilihat dari lokasi yang padat penduduk, bangunan semi permanen hingga sulitnya mencari sumber air untuk pemadam.
“Pemilihan tempat buka bersama di Rusunawa Tambora, Jakata Barat, sendiri karena memang wilayah tersebut merupakan daerah terpadat serta sering terjadinya bencana kebakaran setiap tahunnya, maka lokasi ini tepat untuk memulai program buka bersama,” katanya.
Imam menjelaskan, melalui gerakan #25thnmembentangkebaikan, DD bersama Pemprov DKI Jakarta untuk terus mengajak masyarakat dhuafa menjadi lebih berdaya, dari hal buka bersama di 223 RW diharapkan masyarakat dhuafa dapat terbantu secara ekonomi.
“Tidak hanya diisi oleh buka bersama, Dompet Dhuafa juga menggelar dongeng ceria bersama Dik Doank, lalu bersama Chef Kungfu Muto akan menghidangkan menu buka bersama bagi penerima manfaat,” katanya.
Baca Juga: Lewat Wakaf & Zakat Run 2024, Masyarakat Diajak Berolahraga Sambil Beramal
Ia berharap, dengan adanya buka bersama, tidak ada lagi masyarakat dhuafa yang kelaparan maupun kekurangan gizi di bulan Ramadan 1439 H. DD terus mengajak para donator maupun perusahaan-perusahan untuk bekerjasama dalam membantu program ini untuk terus berlangsung selama Ramadan 2018. (L/R06RS2)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Prof Abd Fattah: Pembebasan Al-Aqsa Perlu Langkah Jelas