Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pemuda Australia Ini Bersyahadat di Masjid Raya Baiturrahman Aceh

Redaksi Editor : Arif R - Jumat, 31 Januari 2025 - 21:06 WIB

Jumat, 31 Januari 2025 - 21:06 WIB

52 Views

William Robert Mackay bersyahadat di Masjid Raya Baiturrahman, Aceh (FOTO: Marwidin Mustafa)

CAHAYA keimanan menyinari hati seorang pemuda Australia, William Robert Mackay (29), saat ia dengan penuh keyakinan mengucapkan dua kalimat syahadat di Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh, pada Jumat , 31 Januari  2025.

Dalam prosesi yang mengharukan, ia mengganti namanya menjadi Muhammad Wildan, menandai babak baru dalam perjalanan hidupnya.

Langit siang Banda Aceh tampak cerah ketika ratusan jamaah memadati masjid kebanggaan masyarakat Aceh. Mereka menjadi saksi momen bersejarah bagi Muhammad Wildan, yang dengan suara lantang mengucapkan, “Ashadualla ilaha illallah, wa ashadu anna Muhammadur Rasulullah.” Ucapan itu menggema di dalam masjid, disambut takbir dan haru dari jamaah yang hadir.

Prosesi pensyahadatan ini dipandu langsung oleh Imam Besar Masjid Raya Baiturrahman, Prof. Azman Ismail. Hadir pula Penjabat Gubernur Aceh, Dr. H. Safrizal ZA, M.Si, beserta istri, Hj. Safriati, Sekda Aceh Muhammad Diwarsyah, para Asisten Sekda, Kepala SKPA, serta ratusan jamaah yang turut larut dalam suasana haru dan penuh hikmat.

Baca Juga: Pondok Pesantren Al-Fatah Lembata NTT Kembangkan Konsep Pendidikan Modern

Dalam wejangannya, Prof. Azman menyampaikan bahwa memeluk Islam bukan sekadar mengucapkan syahadat, tetapi juga mengemban tanggung jawab besar sebagai seorang Muslim.

“Hari ini, kehidupan Anda berubah,” ujar Imam Besar. “Mulai sekarang, Anda memiliki kewajiban untuk menjalankan salat lima waktu, membayar zakat, berpuasa di bulan Ramadan, dan jika mampu, menunaikan ibadah haji. Anda juga harus menjauhi larangan-larangan dalam Islam seperti berzina dan minum khamar.”

Muhammad Wildan menyimak dengan penuh khidmat. Dalam raut wajahnya tergambar keteguhan hati dan keyakinan mendalam akan jalan yang telah ia pilih.

Tidak banyak yang tahu bagaimana perjalanan Wildan hingga akhirnya menemukan Islam. Ia berasal dari Attadale, Australia, sebuah kawasan di Perth yang jauh dari kehidupan Islami. Namun, rasa ingin tahu dan pencariannya akan kebenaran membawanya hingga ke Tanah Rencong.

Baca Juga: Opini Publik dalam Perspektif Islam

“Saya tertarik dengan Islam sejak lama. Saya melihat banyak hal yang membuat saya ingin memahami lebih dalam tentang agama ini. Saya merasa tenang ketika melihat Muslim menjalankan ibadah mereka, dan semakin banyak saya belajar, semakin saya yakin bahwa inilah jalan yang benar,” ujarnya usai prosesi.

Perjalanan spiritualnya membawanya ke Aceh, daerah yang dikenal sebagai Serambi Mekah. Di sini, ia menemukan kedamaian dan keyakinan yang membulatkan tekadnya untuk memeluk Islam.

Masjid Raya Baiturrahman bukan hanya ikon Islam di Aceh, tetapi juga tempat yang kerap menjadi saksi perjalanan iman para mualaf. Prosesi pensyahadatan yang berlangsung di sini bukanlah hal yang asing. Banyak pencari kebenaran datang ke masjid ini, merasakan ketenangan spiritual, dan akhirnya memutuskan untuk mengikrarkan keislaman mereka.

Bahkan, setelah prosesi ini, dikabarkan seorang warga negara Taiwan, Lyu Xiaobin, juga akan bersyahadat di masjid yang menjadi kebanggaan masyarakat Aceh tersebut.

Baca Juga: Mengapa Mukjizat Nabi Muhammad Al-Qur’an?

Usai prosesi syahadat, Muhammad Wildan menerima pelukan hangat dari para jamaah yang menyambutnya sebagai saudara seiman. Ia menyatakan tekadnya untuk mendalami Islam lebih jauh dan mengamalkannya dengan sepenuh hati.

“Saya ingin belajar lebih banyak dan menjalani hidup sesuai ajaran Islam. Saya merasa diterima dengan begitu hangat di sini, dan ini adalah awal dari perjalanan baru saya,” katanya dengan mata berbinar. [Marwidin Mustafa]

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Self-Love Dalam Islam: Antara Qana’ah dan Syukur

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Feature
Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia