Ramallah, MINA – Para pemukim Israel Senin (27/7) pagi membakar sebuah masjid di kota al-Bireh, tidak jauh dari Ramallah, dengan tulisan rasis yang di semprot ke dinding masjid.
Hal demikian disampaikan Walikota al-Bireh Azzam Ismail. “Pemukim Israel menyelinap ke kota itu pada malam hari, mencoret dinding masjid dengan bertuliskan rasisme kebencian sebelum membakar bagian-bagiannya,” kata Azzam, sebagaimana Wafa melaporkan dikutip MINA, Senin (27/7).
Kementerian Urusan Agama Palestina mengutuk pembakaran tersebut dengan mengatakan negara itu membeberkan pemikiran rasis dan radikal dari negara pendudukan.
“Sementara itu pemukim Israel harus bertanggung jawab atas tindakan rasisme-nya atas dukungannya terhadap kelompok-kelompok teror ini,” ujarnya. (T/R4/P1)
Baca Juga: Puluhan Ekstremis Yahudi Serang Komandan IDF di Tepi Barat
Mi’raj News Agency (MINA)