PENDETA DAN RATUSAN JAMAAHNYA MASUK ISLAM DI RWANDA

(Foto: OnIslam)
(Foto: OnIslam)

Kigali, 18 Dzulqa’dah 1436/2 September 2015 (MINA) – Seorang Rwanda dan 480 anggota jamaahnya telah memeluk , saat agama fitrah itu berkembang luas di benua .

Salim Mikdad, seorang mantan pendeta, memeluk Islam setelah diyakinkan oleh para ulama setempat,  Nigeria Watch melaporkan.

Kemudian, Salim berhasil meyakinkan sekitar 480 anggota jamaahnya untuk mengambil keputusan serupa sejak 25 Agustus 2015 lalu, demikian On Islam melaporkan sebagaimana dikutip Mi’raj Islamic News Agency, Rabu (2/9).

Setelah memeluk Islam, gereja yang menjadi tempat ibadah mantan pendeta Salim dan jamaahnya itu berubah menjadi masjid.

Insiden terbaru terjadi di tengah serangkaian perpindahan agama serupa di Rwanda.

Menjadi negara Kristen, Rwanda telah melihat peningkatan bertahap pada jumlah penduduk Muslim di negara itu.

Sejumlah 56,9% dari penduduk Rwanda adalah Katolik Roma, sementara 26% lainnya adalah Kristen Protestan, 11,1% Kristen Advent hari Ketujuh dan hanya 4,6% penduduk Muslim.

Kenaikan tajam dalam jumlah penduduk Muslim diikuti genosida 1994 di negara itu ketika gereja Katolik dan Protestan dituduh membantu merancang pembunuhan sekitar 800.000 orang memungkinkan untuk memberikan sanksi moral atas tindakan pembunuhan massal itu.

Antara April dan Juli 1994, ekstrimis Hutu Rwanda melakukan kampanye terorganisir yang bertujuan memusnahkan minoritas Tutsi.

Human Rights Watch telah menjelaskan genosida Rwanda sebagai “salah satu episode yang paling menakutkan dari kekerasan etnis dalam sejarah dunia baru-baru ini.”(T/R05/R02)

Mi’raj Islamic News Ahgency (MINA)

Wartawan: Rana Setiawan

Editor: Bahron Ansori

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.

Comments: 0