Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pengadilan Mesir Tolak Larangan Masuknya Anggota Hamas

kurnia - Rabu, 20 Januari 2016 - 09:37 WIB

Rabu, 20 Januari 2016 - 09:37 WIB

271 Views ㅤ

(Foto : World Bulletin)
(Foto : World Bulletin)

(Foto : World Bulletin)

Kairo, 10 Rabi’ul Akhir 1437/20 Januari 2016 (MINA) – Pengadilan Mesir, Selasa (19/1), menolak gugatan yang berusaha melarang anggota gerakan kelompok Hamas Palestina memasuki Mesir, sumber peradilan Mesir mengatakan.

Seorang pengacara Mesir telah mengajukan gugatan yang berusaha melarang anggota Hamas memasuki negara itu, atas tuduhan kelompok Palestina itu berada di balik pembunuhan 16 tentara Mesir dalam serangan militan di Rafah, kota Sinai Utara, pada 2012.

Pengadilan menolak gugatan tersebut,  sumber peradilan menyatakan.

Media menuding Hamas, sebuah cabang ideologis Ikhwanul Muslimin, sebagai pelaku serangkaian serangan mematikan terhadap pasukan keamanan di Semenanjung Sinai.

Baca Juga: Tahun Ajaran Baru, Lebih dari 100.000 Siswa Mendaftar Sekolah Gaza

Hamas secara konsisten membantah tuduhan tersebut, demikian World Bulletin melaporkan, sebagaimana dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA), Rabu.

Hamas menyambut baik keputusan pengadilan. Dalam sebuah pernyataan, “gerakan kelompok Palestina itu mengatakan putusan akan membantu “menjaga peran Mesir yang seimbang terhadap pihak-phak  Palestina yang bertikai”.

Mesir telah memainkan peran penting dalam proses rekonsiliasi antara kelompok Hamas dan Fatah sejak Hamas menguasai Jalur Gaza pada 2007.

“Kami berharap keputusan ini akan membantu mempercepat pembukaan perlintasan Rafah,” kata Hamas.

Baca Juga: Penjajah Israel akan Batasi Akses Masuk ke Masjidil Aqsa Selama Ramadhan

Mesir telah memperketat cengkeramannya di perbatasan dengan Jalur Gaza yang diblokade sejak kudeta militer pada 2013.

Berulangnya penutupan perlintasan Rafah, satu-satunya akses Gaza ke dunia luar yang tidak di bawah kendali Israel, telah membuat kehidupan kian sulit bagi sekitar 1,9 juta penduduk wilayah kantong itu. (T/P002/R07)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

 

Baca Juga: Pejabat Hamas: Yahudisasi Israel di Yerusalem akan Gagal  

 

Rekomendasi untuk Anda

Palestina
Palestina
Fase Keenam Pertukaran Tahanan, Pejuang Palestina Serahkan 3 Sandera Israel di Gaza (foto: Anadolu Agency)
Palestina
Palestina