Jakarta, MINA – Perhimpunan Indonesia Tionghoa (INTI) pada Rabu (8/4) memberikan bantuan melalui Islamic Dakwah Fund Majelis Ulama Indonesia (IDF MUI), yang akan disalurkan kepada masyarakat untuk menghadapi COVID-19.
Bantuan itu berupa 10.000 lembar masker dan 2.000 hand sanitizer tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Perhimpunan Indonesia Tionghoa, Teddy Sugianto.
Ketua IDF MUI, Misbahul Ulum menyampaikan, sampai saat ini, belum ditemukan obat atau vaksin untuk COVID-19. Banyak negara, kata dia, belum memiliki kesiapan matang menghadapi virus itu. Untuk itu, potensi yang ada di masyarakat harus dimaksimalkan, salah satunya dengan saling gotong royong.
“Tidak ada negara yang dapat persiapkan diri secara matang menghadapi virus ini, baik berupa sarana medis maupun sarana masyarakat memprotek diri, maka seluruh potensi warga masyarakat harus dapat dikeluarkan, memberikan kontribusi secara nyata, dan bersama pemerintah bergotong-royong mengatasi wabah ini,” katanya. (R/R7/P1)
Baca Juga: Satu Hari Jelang Penutupan, Lebih dari 208 Ribu Jamaah Lunasi Biaya Haji
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Prediksi Cuaca Jakarta Turun Hujan Ringan Kamis Ini