Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Peringati Milad ke-12, Rasil Gelar Tablig Akbar Hybrid

sri astuti - Jumat, 24 September 2021 - 22:38 WIB

Jumat, 24 September 2021 - 22:38 WIB

0 Views

Jakarta, MINA – Dalam rangka tasyakur miladnya yang ke-12, Radio Silaturahim (Rasil) pada Jumat (24/9) menggelar Tablik Akbar bersama Dewan Syariah Rasil yang digelar secara hybrid di Pendopo Silaturahim Cibubur dan online melalui Zoom meeting. Untuk acara di pendopo Silaturahim diselenggarakan dengan melaksanakan protokol kesehatan ketat.

Tablig Akbar itu mengangkat tema “Bismillah Indonesia Pulih dengan Rahmat Allah” dan menghadirkan Ustad Hussein Alatass, Imaam Yakhsyallah Mansur, Ustad Abul Hidayat Saerodjie, Ustad Zakky Mubarak, dan Ustad Hamzah Alattas sebagai pembicara.

Acara ini merupakan rangkaian terakhir dari kegiatan milad Rasil Tahun 2021, yang sebelumnya terdapat rangakaian acara, siaran bersama crew Rasil spesial milad, baksos pembagian sembako, dan gowes bareng kru Rasil.

Radio Silaturahim sejak pertama didirikan memiliki tujuan untuk menegakkan kalimat Allah, keadilan, memperjuangkan kebenaran dan menyambung serta merajut tali persaudaraan di antara kaum Muslimin, tanpa melihat kelompok, golongan, sekte dan mazhab, dan tidak berprinsip pada kefanatikan.

Baca Juga: Indonesia Sesalkan Kegagalan DK PBB Adopsi Resolusi Gencatan Senjata di Gaza

Rasil mengudara di gelombang AM 720 Khz, Radio Silaturahim dengan konsisten memegang teguh konsep “Untuk Islam Yang Satu” sebagai model penyebaran dakwah melalui media radio guna mencapai tujuan menjadi radio dakwah yang dapat mempersatukan dan memberdayakan potensi ummat  untuk kejayaan Islam.

Saat ini Rasil telah menjangkau beberapa wilayah di Indonesia, diantaranya, Jabodetabek, Sukabumi, Semarang, Yogyakarta, Banyuwangi, Batam, Pontianak, Palembang, Magelang dan Bondowoso. (L/R7/P2)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Lomba Cerdas Cermat dan Pidato tentang Palestina Jadi Puncak Festival Baitul Maqdis Samarinda

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Palestina
Indonesia
Indonesia