Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Peringatkan Israel, Iran Tembakkan 16 Rudal Balistik di Hari Akhir Latihan

Rudi Hendrik - Jumat, 24 Desember 2021 - 21:48 WIB

Jumat, 24 Desember 2021 - 21:48 WIB

7 Views

Teheran, MINA – Korps Pengawal Revolusi Islam (IRGC) secara bersamaan meluncurkan 16 rudal balistik dari kelas yang berbeda selama latihan militer gabungan besar-besaran di wilayah selatan Iran, dengan mengatakan bahwa latihan tersebut memberi peringatan keras kepada Israel.

Pasukan Dirgantara IRGC menembakkan rudal jarak jauh, jarak menengah, dan jarak pendek pada hari Jumat (24/12), menandai hari terakhir latihan skala besar, yang dinamai “Nabi Besar 17”, Press TV melaporkan.

Rudal balistik yang digunakan dalam latihan tersebut adalah Emad, Ghadr, Sejjil, Zelzal, dan Zolfaqar, yang mengenai dan menghancurkan sasaran yang dituju dengan akurasi seratus persen.

Pada saat yang sama, 10 drone ofensif Angkatan Udara juga meluncurkan operasi simultan dan menghancurkan target yang dituju.

Baca Juga: Lima Paramedis Tewas oleh Serangan Israel di Lebanon Selatan

Wakil Kepala Operasi IRGC dan juru bicara latihan gabungan Brigadir Jenderal Abbas Nilforoushan mengatakan, latihan itu menyampaikan kekuatan pencegah Iran kepada musuh dan membawa pesan perdamaian kepada teman-teman Iran dan negara-negara tetangga.

Manuver dilakukan di wilayah Teluk Persia, Selat Hormuz, serta wilayah pesisir provinsi selatan Hormuzgan, Bushehr, dan Khuzestan. Latihan itu adalah bagian dari latihan militer besar yang diadakan Iran secara teratur untuk meningkatkan kesiapan tempurnya. (T/RI-1/P1)

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Militer Israel Akui Kekurangan Tentara dan Kewalahan Hadapi Gaza  

Rekomendasi untuk Anda