Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Persik Kediri vs Semen Padang: Macan Putih Cakar Kabau Sirah di Babak Pertama

Rudi Hendrik Editor : Widi Kusnadi - 6 menit yang lalu

6 menit yang lalu

1 Views

Para pemain Persik Kediri memeluki Ezra Walian usai mencetak gol ke gawang Semen Padang pada laga BRI Super League 2025/2026 di Stadion Brawijaya, Kediri, Kamis sore, 27 November 2025. (Foto: Persik Kediri)

Kediri, MINA – Persik Kediri versus Semen Padang di Stadion Brawijaya, Kediri, dalam laga Super League 2025/2026 pada Kamis (27/11) sore.

Setelah empat laga home sebelumnya digelar di Gresik, tim Macan Putih tampil percaya diri di rumah aslinya.

Di sisi lain, skuad Kabau Sirah asal Sumatera Barat juga sedang percaya diri setelah pada laga sebelumnya berhasil mengakhiri puasa kemenangannya.

Persik Kediri memulai laga dari posisi 13 klasemen sementara dan Semen Padang dari posisi 17 di zona degradasi.

Baca Juga: Pafos vs AS Monaco: Gol Ivan Sunjic Batalkan Kemenangan Tim Prancis di Ujung

Pelatih Persik Kim Swee Ong menerapkan formasi 4-4-2, sedangkan pelatih Dejan Antonic menerapkan skema 4-2-3-1.

Pertandingan babak pertama dimulai.

Kick-off di bawah kumandang azan

Kick-off dimulai dari kaki pemain tim tuan rumah, di bawah lantunan azan dari masjid-masjid Kota Kediri.

Baca Juga: Pafos vs AS Monaco: Gol Cepat Takumi Minamino Bungkam Publik Siprus di Babak Pertama

Tekanan pertama yang memiliki rasa dari tim Macam Putih terjadi pada menit ke-5, memaksa lini pertahanan Kabau Sirah merapat tidak memberi peluang bagi tuan rumah.

Tepisan tangkas kiper Brasil

Pada menit ke-8, Kabau Sirah menyerang lewat umpan daerah ke sisi kiri wilayah pertahanan Macan Putih.

Cornelius Stewart (9) yang mengejar bola lalu mengumpan kepada Ambrizal Umanailo (6). Ambrizal cepat melakukan tembakan selagi posisinya duel dengan kiper Leo Navacchio (1).

Baca Juga: Ajax vs Benfica: Si Elang Portugal Curi Poin Penuh dari Putra-Putra Dewa

Namun, dengan tangkas kiper asal Brasil itu menepis bola. Peluang tim tamu pun buyar.

Umpan sempurna Ezra Walian

Pada menit ke-16, Persik Kediri mengirim umpan jauh ke kanan wilayah Semen Padang. Bola dikejar dan didapatkan oleh Ezra Walian (10) yang kemudian mengirim umpan crossing sempurna ke depan gawang.

Di antara bek Semen Padang, Jose Enrique (21) memenangkan bola dan melakukan sundulan sempurna ke dalam gawang yang dekat.

Baca Juga: Ajax vs Benfica: Si Elang Gol, Jose Mourinho Dingin di Babak Pertama

Gol. Pemain Spanyol itu segera berlari melakukan selebrasi kenyotan ibu jari.

Skor 1-0 untuk Persik Kediri.

Tadi assist, kini cetak gol

Pada menit ke-34, tuan rumah kembali menyerang. Umpan kerja sama dari para pemain berjalan lancar hingga kemudian Pedro Matos (20) mendapat bola di garis belakang wilayah kiri Semen Padang.

Baca Juga: Dua Gol Benzema Gagal Selamatkan Al-Ittihad di Liga Champions Asia

Pemain Portugal itu memberi umpan tarik kepada Ezra Walian (10) yang tinggal memantulkan bola ke dalam gawang.

Gol. Publik tuan rumah kembali bersorak girang.

Setelah pada gol pertama bertindak sebagai pemberi assist, kini Ezra sebagai pencetak gol.

Presiden Klub Persik Kediri Gading Martin terlihat bersorak di pinggir lapangan dan merayakan gol kedua tersebut.

Baca Juga: Tidak Lekang Dimakan Usia, Cristiano Ronaldo Cetak Gol Salto Spektakuler

Skor 2-0 untuk Persik Kediri.

Setelahnya, keunggulan itu bertahan hingga wasit Rio Permana Putra meniup peluit istirahat. []

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Arsenal vs Tottenham Hotspur: Eze Hattrick, Richarlison Gol Spektakuler

Rekomendasi untuk Anda