Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Presiden Abbas Bertemu Wamenlu Jepang di Ramallah

Nur Hadis - Senin, 20 Februari 2023 - 16:04 WIB

Senin, 20 Februari 2023 - 16:04 WIB

2 Views

Ramallah, MINA – Presiden Palestina, Mahmoud Abbas, Ahad (19/2) malam, bertemu dengan Wakil Menteri Luar Negeri (Wamenlu) Jepang, Takaji Kei dan delegasi pendampingnya di Kantor Kepresidenan Palestina, Ramallah, Tepi Barat yang diduduki.

Presiden Abbas pada pertemuan tersebut menegaskan kedalaman hubungan bilateral antara kedua negara dan rakyatnya, dan keinginan Negara Palestina untuk meningkatkan hubungan bilateralnya.

Abbas juga berterima kasih kepada Jepang atas sikap politik dan ekonomi serta dukungannya bagi rakyat Palestina.

Pejabat Jepang memperbarui posisi negaranya dalam mendukung rakyat Palestina dan pencapaian perdamaian berdasarkan solusi dua negara berdasarkan legitimasi internasional.

Baca Juga: Hamas: Rakyat Palestina Tak Akan Kibarkan Bendera Putih

Selain itu, delegasi Jepang juga menekankan kelanjutan Jepang dalam memberikan dukungan ekonomi kepada rakyat Palestina untuk membangun kemampuan nasional mereka. (T/B03/R1)

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Israel Makin Terisolasi di Tengah Penurunan Jumlah Penerbangan

Rekomendasi untuk Anda

Asia
Indonesia
Internasional
Indonesia
Internasional