Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Presiden Iran kepada Menlu Yordania: Pembunuhan Haniyeh Langgar Hukum

Ali Farkhan Tsani - Senin, 5 Agustus 2024 - 07:47 WIB

Senin, 5 Agustus 2024 - 07:47 WIB

67 Views

Presiden Iran Masoud Pezeshkian bersama Menteri Luar Negeri Yordania Ayman Safadi. (Foto: Quds Press)

Teheran, MINA – Presiden Iran Masoud Pezeshkian mengatakan Menteri Luar Negeri Yordania Ayman Safadi di Teheran, Ahad (4/8), pembunuhan Ismail Haniyeh sebagai tamu negaranya merupakan pelanggaran hukum internasional.

“Pembunuhan tamu Republik Islam Iran adalah tindakan yang melanggar semua hukum internasional, dan merupakan kesalahan besar bagi Zionis. Tidak akan dibiarkan begitu saja,” tegas Pezeshkian dalam pertemuannya dengan Safadi, seperti dilaporkan Quds Press.

Dia mengharapkan semua negara Islam dan masyarakat di dunia untuk mengutuk keras kejahatan semacam itu.

Menlu Yordania Al-Safadi, pada bagiannya mengatakan kunjungannya ke Iran bertujuan mengatasi perbedaan antara kedua negara secara jujur ​​dan transparan dan dengan cara yang memenuhi kepentingan bilateral mereka.

Baca Juga: Parlemen Arab Tegaskan Penolakannya terhadap Rencana Pengungsian Warga Gaza

Dia menekankan, langkah pertama untuk mencegah eskalasi di kawasan ini adalah dengan menghentikan agresi Israel terhadap Gaza. []

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: 7 Pemimpin Negara Arab Kompak Tolak Rencana Trump Relokasi Gaza

Rekomendasi untuk Anda