Abu Dhabi, MINA – Presiden RI Joko Widodo menyampaikan duka cita atas wafatnya Presiden Uni Emirat Arab (UEA) Sheikh Khalifa bin Zayed Al Nahyan yang meninggal pada Jumat (13/5) lalu.
Presiden Jokowi bertemu dengan Putra Mahkota Abu Dhabi, sekaligus presiden baru UEA Mohamed bin Zayed Al-Nahyan di Presidential Flight, Bandar Udara Internasional Abu Dhabi, Ahad (25/5) untuk menyampaikan belasungkawanya.
“Innalillahi wa innalillahi rajiun. Atas nama pemerintah, atas nama masyarakat Indonesia, saya menyampaikan ucapan dukacita yang mendalam atas wafatnya Yang Mulia Sheikh Khalifa dan semoga beliau diberikan tempat yang terbaik di sisi Allah Swt.,” ucap Presiden usai takziah.
Presiden Jokowi menyebut Sheikh Khalifa merupakan pemimpin besar bukan hanya untuk UEA tetapi juga untuk kawasan dan dunia.
Baca Juga: Trump: Rakyat Suriah Harus Atur Urusan Sendiri
“Beliau adalah pemimpin besar dan kita khususnya umat Islam sangat kehilangan atas wafatnya Sheikh Khalifa, beliau adalah pemimpin besar bukan hanya untuk Uni Emirat Arab tetapi juga untuk kawasan Timur Tengah, serta untuk dunia,” ujar Jokowi.
Presiden Jokowi tiba di Abu Dhabi setelah menempuh penerbangan kurang lebih selama 14 jam dari Washington DC, Amerika Serikat.
Usai takziah, Presiden Jokowi kemudian kembali menaiki pesawat dan melanjutkan penerbangannya menuju tanah air dan tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Senin (16/5) pagi. (R/RE1/RI-1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Agresi Cepat dan Besar Israel di Suriah Saat Assad Digulingkan