Presiden Suriah Beri Selamat kepada Putin

bertemu rekan Rusianya di Moskow, 21 Oktober 2015. (Foto: Wikimedia)

Damaskus, MINA – Presiden Suriah Bashar Al-Assad mengucapkan selamat kepada sekutu kuncinya dari Rusia, Vladmir Putin pada Senin (19/3), karena memenangkan pemilihan presiden dengan “luar biasa”.

Putin yang sudah menjadi pemimpin Rusia setelah Joseph Stalin, sekarang akan memimpin untuk masa jabatan keempat kalinya hingga setidaknya sampai 2024, setelah ia meraih 76,67 persen suara.

“Kepercayaan luar biasa orang-orang Rusia terhadap Anda adalah hasil alami dari kinerja nasional Anda yang luar biasa,” kata Assad kepada Putin melalui sebuah kabel ucapan selamat, demikian Al Araby Al Jadeed melaporkan.

Rusia telah menjadi sekutu utama Presiden Assad selama beberapa dekade. Rusia mengoperasikan pangkalan angkatan laut di pelabuhan Tartous, barat Suriah.

Pada tahun 2015, Moskow mulai melakukan serangan udara untuk mendukung pasukan Assad melawan oposisi. Sejak itu, Pemerintah Suriah bisa merebut kembali wilayah-wilayah besar dari pemberontak oposisi. (T/RI-1/RS2)

Mi’raj News Agency (MINA)

 

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.