Al-Muhajirun, MINA – Persatuan Sepakbola Al-Fatah (PSA) Ponpes Al-Fatah Lampung menjadi juara 3 Liga Muhajirun II dan akan mengikuti Kompetisi Liga Santri Piala Kasad 2022 yang diselenggarakan Kodim 0421/Lampung Selatan di Kabupaten Lampung Selatan.
DANRAMIL didampingi oleh BABINSA desa Negararatu mengunjungi Ponpes Al-Fatah Lampung untuk melakukan sesi foto bersama dengan tim PSA guna melengkapi data untuk mengikuti Kompetisi Liga Santri Piala Kasad 2022.
Mudirusshuffah, Muflihudin mengatakan merasa senang dan bangga PSA bisa mengikuti Kompetisi Liga Santri Piala Kasad 2022.
“Alhamdulillah, yang pasti saya mewakili keluarga besar Ponpes Al-Fatah Lampung merasa senang dan bangga PSA bisa mengikuti ajang Kompetisi Liga Santri Piala Kasad 2022 ini, dan semoga mereka dapat bersilaturahmi dengan santri dari pesantren yang lain ditingkat Nasional,” jelasnya.
Baca Juga: Syaikh El-Awaisi: Menyebut-Nyebut Baitul Maqdis Sebagai Tanda Cinta Terhadap Rasulullah
Di kecamatan Natar, sebanyak lima Pondok Pesantren telah terdata untuk mengikuti Kompetisi Liga Santri Piala 2022, diantaranya Ponpes Al-Ishlah desa Sukadamai, Ponpes Huffadh Elkarimi Syah desa Rulungraya, Ponpes Perkemas desa Branti, Ponpes Darul Ma’arif desa Banjar Negri, dan Ponpes Al-Fatah Lampung desa Negararatu.
Liga Santri Piala Kasad 2022 akan dilaksanakan selama 3-4 bulan, seleksi tingkat kabupaten akan dilaksanakan pada 20-30 Juli 2022, tingkat Provinsi akan dilaksanakan pada bulan Agustus-September, dan Final pada tingkat Nasional akan dilaksanakan pada bulan September-22 Oktober.
Sebanyak 34 klub yang juara pada tingkat Provinsi akan melanjutkan keputaran Nasional.
Liga Santri Piala Kasad 2022 adalah Kompetisi yang digelar oleh TNI AD berkerja sama dengan PSSI untuk memperebutkan Piala Kasad.
Baca Juga: AWG: Daurah Baitul Maqdis, Jadi Titik Balik Radikal untuk Perjuangan Umat Islam
Dan pada ajang kompetisi Liga Muhajirun II PSA menjadi juara 3 setelah gugur dibabak semifinal melawan ASM U-35 dengan skor 4-0, namun berhasil mengalahkan Berkah F.C dengan skor 3-2 dipertandingan perebutan juara 3 pada Ahad (27/2). (L/Iwn/P1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Gowes “Ngulisik” Ramaikan Bulan Solidaritas Palestina di Tasikmalaya