Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Puluhan Ambulans Menuju Jalur Gaza Melalui Penyeberangan Rafah

Hasanatun Aliyah - Selasa, 14 November 2023 - 00:57 WIB

Selasa, 14 November 2023 - 00:57 WIB

1 Views

Kairo, MINA – Pihak berwenang Mesir pada Senin (13/11) mengizinkan masuknya 67 ambulans ke Jalur Gaza melalui penyeberangan darat Rafah setelah pemeriksaan Pendudukan Israel di penyeberangan Nitsana.

“Konvoi ambulans menuju Jalur Gaza dikirim ke palestina/">Bulan Sabit Merah Palestina untuk mendukung sektor kesehatan karena sebagian besar ambulans di Gaza hancur akibat pemboman yang disengaja ditargetkan oleh Israel,” kata kantor berita Palestina MA’AN melaporkan.

Pendudukan Israel masih melanjutkan agresinya terhadap Jalur Gaza selama 38 hari berturut-turut sejak 7 Oktober dengan pesawat mereka mengebom sekitar rumah sakit, gedung, menara, dan rumah warga sipil Palestina, menghancurkan mereka di atas kepala penduduknya.

Pasukan Pendudukan juga mencegah masuknya air, makanan, bahan bakar dan memutus jaringan telekomunikasi yang menyebabkan jumlah korban tewas meningkat menjadi lebih dari 11.100 orang yang mati syahid, termasuk lebih dari 8.000 anak-anak, wanita, dan pria. 28.200 warga Palestina terluka.(T/R5/P2)

Baca Juga: Israel Perpanjang Penutupan Media Al-Jazeera di Palestina

Mi’raj News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda

Dunia Islam
Palestina
Palestina